Hal Menarik Mengenai KUR BSI 2023

Hal Menarik Mengenai KUR BSI 2023

Foto ilustrasi. Satu orang nasabah sedang berkonsultasi tentang batas waktu proses pencairan dana KUR BSI.-Bank BSI-

INFORADAR.ID - Bank Syariah Indonesia atau BSI termasuk salah satu Bank Pemerintah yang ditunjuk untuk menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Jika kamu pemilik usaha yang sedang mencari tambahan modal, KUR BSI bisa menjadi salah satu opsinya. Kamu bisa mengajukan kredit modal hingga nominal 500 juta.

KUR adalah pinjaman modal untuk para pengusaha UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah). Mereka yang sudah menjalankan usahanya dalam kurun waktu tertentu dan membutuhkan tambahan modal baik untuk investasi maupun ekspansi.

Sumber dana KUR berasal dari pemerintah dan penyalurannya dilakukan melalui Bank Pemerintah, Bank Umum Swasta, Bank Pembangunan Daerah (BPD), Perusahaan Pembiayaan dan Koperasi Simpan Pinjam (KSP).

KUR BSI tahun 2023 resmi dibuka pada bulan Februari 2023. Pembukaannya dilakukan di Aceh ditandai dengan pemberian pinjaman oleh Presiden Joko Widodo kepada warga setempat.

Tahun 2023 ini BSI menyalurkan pembiayaan KUR sebesar 14 triliun. Jumlah tersebut dibagi sesuai alokasi ke 38 provinsi yang ada di Indonesia. Itu artinya semua pengusaha Indonesia memiliki kesempatan untuk mendapatkan kredit modal dari KUR ini.

BACA JUGA:Cepat dan Aman, Pinjam Uang KUR Bank BSI, 5 Sampai 14 Hari Langsung Cair

KUR bertujuan untuk meningkatkan dan memperluas pelayanan Bank kepada UMKM produktif, meningkatkan kapasitas daya saing UMKM, mendorong pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja, serta menanggulangi kemiskinan.

Dalam hal tersebut, layanan Kredit Usaha Rakyat (KUR) PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menyediakan pinjaman Mandiri tanpa jaminan yang bisa Anda ajukan untuk tambahan modal usaha Anda.

KUR BSI telah menjadi salah satu opsi yang diminati karena BSI kini membuka pendaftaran bagi pelaku usaha di seluruh Indonesia dan mengadopsi prinsip-prinsip Syariah.

Dengan KUR BSI yang tersedia, pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dapat mengakses fasilitas pembiayaan untuk meningkatkan modal kerja atau melakukan investasi yang dapat membantu dalam pengembangan usaha mereka.

KUR BSI bisa jadi solusi tepat untuk memenuhi kebutuhan finansialmu dalam mengembangkan usaha. Iya, fasilitas ini dapat memberikan pinjaman kebutuhan modal kerja dan investasi dengan plafon sampai dengan Rp500 Juta untuk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), geng.

Menariknya, KUR BSI ini berbeda dengan fasilitas KUR Mandiri maupun bank lainnya. Kamu bisa mendapatkan pinjaman tanpa bunga, loh. Hal ini disebabkan Sebagian besar penyalur Kredit Usaha Rakyat adalah lembaga keuangan tradisional yang menggunakan suku bunga dalam perjanjian pinjaman.

Dengan BSI, kamu bisa memperoleh pinjaman tanpa bunga dan riba karena bunga KUR 6% digantikan dengan margin keuntungan melalui akad Ijarah, Murabahah, dan MMQ. Jadi, nggak hanya meringankan, pinjaman ini juga sesuai dengan aturan Islam. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: