Rekomendasi Bentuk Kacamata Sesuai dengan Bentuk Wajah Agar Tampil Keren dan Percaya Diri
Ilustrasi wanita yang sedang mencoba beberapa bentuk kacamata. -Freepik design Balashmirzabey-
INFORADAR.ID — Kacamata bukan hanya sebuah aksesoriS, tetapi juga alat bantu penglihatan yang penting bagi banyak orang.
Memilih kacamata yang sesuai dengan bentuk wajah, dapat memberikan tampilan yang lebih keren dan menambah rasa percaya diri lho.
Karena jika kamu salah memilih bentuk kacamata, maka kemungkinan besar akan tidak pas dengan bentuk wajah, tidak hanya akan mengganggu penampilan namun juga kenyamanan.
Dalam artikel ini, ada beberapa rekomendasi bentuk kacamata untuk berbagai bentuk wajah agar tampil keren dan tampil percaya diri.
Buat kamu yang masih bingung dengan bentuk wajah dan bentuk kacamata yang cocok bisa disimak sampai selesai, ya!
1. Wajah Bulat
Jika Kamu memiliki wajah bulat dengan lebar dan panjang yang hampir sama, maka pilihlah kacamata dengan bentuk yang kontras.
Kacamata dengan bentuk persegi panjang atau cat-eye akan membantu membuat wajah kamu terlihat lebih tirus lho.
Selain itu, pilihlah bingkai yang lebih lebar untuk memberi kesan wajah yang lebih ramping jadi bisa menyamarkan bentuk wajah kamu yang bulat.
2. Wajah Oval
Wajah oval umumnya dianggap sebagai bentuk wajah yang paling serasi dengan berbagai macam bentuk kacamata.
Kamu beruntung banget nih, karena hampir semua model kacamata akan cocok dengan baik pada wajah oval.
Kamu bisa mencoba dan bereksperimen dengan berbagai gaya dan bentuk kacamata, termasuk wayfarer, aviator, atau kacamata berbentuk bulat.
3. Wajah Persegi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: