Rekomendasi Olahraga Hits dan Kekinian ala Milenial
Ilustrasi bersiap melakukan Olahraga bersama sahabat.-Sumber : freepik-
3. CrossFit
CrossFit adalah olahraga yang memadukan berbagai jenis latihan fisik misalnya angkat beban, kardio, dan gerakan fungsional lainnya.
Hal ini sangat cocok untuk milenial yang mencari tantangan dan variasi dalam rutinitas olahraga mereka agar tidak cepat bosan dalam berolahraga.
CrossFit melatih kekuatan, daya tahan, dan fleksibilitas.
4. Aerial Yoga
Aerial yoga telah menjadi olahraga yang diminati oleh banyak milenial yang ingin mencoba sesuatu yang berbeda.
Olahraga yang sempat viral di media sosial tiktok ini menggunakan kain gantung yang tergantung dari langit-langit untuk melakukan gerakan yoga.
Hal ini membantu meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan. Selain itu, aerial yoga juga memberikan perasaan kebebasan dan tantangan yang unik di setiap sesi latihan.
Namun perlu diingat, kamu harus hati-hati dan didampingi professional ya jika ingin melakukan gerakan menggantung di tali yoga agar tidak cedera.
5. Stand-Up Paddleboarding (SUP)
Nah, olahraga SUP ini cocok buat kamu yang hobi atau suka olahraga air.
SUP adalah olahraga air yang semakin populer di kalangan milenial, terutama di daerah pantai atau danau.
Dalam SUP, Kamu berdiri di atas papan seluncur dan menggunakan dayung untuk berlayar di atas permukaan air.
Olahraga ini melibatkan seluruh tubuh dan membantu meningkatkan kekuatan inti, keseimbangan, dan ketahanan.
Selain itu, SUP juga memberikan kesempatan untuk menikmati alam dan bersantai di air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: