14 Tahun Jadi Orang Terkaya di Indonesia, Inilah Sumber Kekayaan Hartono Bersaudara

14 Tahun Jadi Orang Terkaya di Indonesia, Inilah Sumber Kekayaan Hartono Bersaudara

orang terkaya di Indonesia--Tangkap layar forbes.com

INFORADAR.ID - Hartono bersaudara memiliki total kekayaan USD52 miliar atau setara dengan Rp771 triliun.

Dengan total kekayaan tersebut menjadikan Hartono bersaudara sebagai orang terkaya di Indonesia menurut data Forbes selama 14 tahun.

Jika digabung total kekayaan Hartono bersaudara, kekayaan Robert Budi Hartono mencapai USD 26,6 miliar setara dengan Rp393 triliun.

Sedangkan kakaknya, Michael Bambang Hartono memiliki kekayaan sebesar USD 25,4 miliar yang setara dengan Rp378 triliun.

Berarti total kekayaan keduanya mencapai Rp771 triliun.

Sumber kekayaan Hartono bersaudara berasal dari investasi keduanya di BCA.

Selain saham mayoritas BCA, kekayaan hartono bersaudara juga ditopang dari perusahaan rokok Djarum dan Blibli.

Mereka juga mengembangkan bisnis di sektor elektorik melalui Polytron yang didirikan pada 1975 di Kudus Jawa Tengah.

Memiliki usaha perkebunan kelapa sawit sebesar 600 hektar dan mengembangkan HTI kayu di Kalimanta Timur dengan luas lahan 20.000 hektar.

Tak hanya itu sumber kekayaan Hartono bersaudara yang menjadi orang terkaya di Indonesia berasal dari bisnis properti yakni mall Grand Indonesia yang merupakan salah satu mall terbesar di Indonesia.

Jadi itulah beberapa sumber kekayaan Hartono bersaudara yang merupakan orang terkaya nomor satu di Indonesia.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: