Gokil, Siswa SMA 3 Semarang Berhasil Lolos 21 Universitas Bergengsi di Luar Negeri, Bingung Pilih Univ

Gokil, Siswa SMA 3 Semarang Berhasil Lolos 21 Universitas Bergengsi di Luar Negeri, Bingung Pilih Univ

Gokil, Siswa SMA 3 Semarang Berhasil Lolos 21 Universitas Bergengsi di Luar Negeri, Bingung Pilih Univ--instagram @sma3semarang

INFORADAR.ID - Viral di media sosial seorang siswa SMAN 3 Semarang, Maulana Fatahillah Adzima berhasil diterima di 21 Uiversitas.

Yang lebih mengejutkan bawah Maulana Fatahillah Adzima diterima di 21 Universitas luar negeri dengan total 27 LOA yang tersebar di 8 negara.

Kabar tersebut di bagikan melalui akun instagram resmi SMA 3 Semarang yang memperlihatkan Maulana Fatahillah Adzima lengkap deretan 21 universitas dan jurusannya.

Terdapat sejumlah universitas bergengsi dunia yang berhasil diraih oleh Maulana Fatahillah Adzima seperti Monash University, University of Toronto, University of California, Berkeleey, Saint Andrews University dan masih banyak lagi.

Selama menjadi siswa SMA 3 Semarang, Maulana dikenal dengan siswa berprestasi yang memiliki segudang prestasi Olimpiade Sains Nasional bidang geografi dan Kebumian yang berhasil membawanya menerima Beasiswa Indonesia Maju.

Dari banyaknya pilihan universitas yang diraih Maulana akan melanjutkan studi di UC Berkeley, Amerika Serikat dengan jurusan Civil Engineering.

"SMA Negeri 3 Semarang mengucapkan selamat kepada ananda Maulana Fatahillah Adzima dan memberikan semangat berjuang dalam mengejar cita-cita untuk memajukan Indonesia," tulis akun @sma3semarang yang dikutip pada 3 Juli 2023.

Postingan yang diunggah pada 28 Juni 2023 berhasil mendapatkan 4,578 likes.

Dalam postingan tersebut Maulana mengungkapkan rasa terima kasih kepada SMA 3 Semarang.

"Terima kasih banyak smaga!" komen Maulana dalam akun @mauladzima.

Unggahan tersebut juga mendapatkan beragam reaksi kocak dari netizen.

"Orang bingung ga dpt univ, ini mah bingung pilih univ yg mana," tulis netizen

"mas maul boleh spill beras yg di makan ga?" timpal netizen lainnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: instagram @sma3semarang