Lagi Viral, Mengenal Tiga Tempat Wisata di Malang Jawa Timur Paling Hits 2023 yang Ramai Saat Liburan
Malang Night Paradise, salah satu tempat wisata di Malang , Jawa Timur yang populer pada tahun 2023 ini.-@auril_yanti-instagram.com
INFORADAR.ID - Ada beberpa tempat wisata di Malang, Jawa Timur yang disarankan untuk dikunjungi ketika sedang liburan.
Tiga tempat wisata di Malang tersebut merupakan tempat wisata yang sedang populer dan selalu ramai karena dijadikan destinasi berlibur untuk pengunjung.
Apakah Anda sudah pernah datang ke Jawa Timur dan berkunjung ke tempat wisata di Malang yang paling hits pada waktu liburan kali ini?
Dilansir dari beberapa sumber oleh INFORADAR.ID, ini beberapa tempat wisata di Malang yang paling populer alias hits pada waktu liburan di tahun 2023 ini.
BACA JUGA:Pulo Cinta Gorontalo, Tempat Bulan Madu ala Maldives di Indonesia, Begini Cara Kunjungnya
Malang Night Paradise
Malang Night Paradise merupakan tempat wisata malam terbesar dengan keindahan gemerlap lampu LED Light Park dan Lampion Park di Jawa Timur dan satu-satunya tempat berfoto yang memenuhi standar internasional.
Malang Night Paradise dibangun dengan kualitas taman bermain yang memanjakan mata dan membuat Anda ingin segera mengabadikan momen tersebut.
Ada banyak wahana permainan untuk pengunjung dari segala usia dan beberapa wahana yang populer di kalangan pengunjung adalah: Magic Journey 2, Roema 147, Adventure Land dan Museum Ganesha.
Jawa Timur Park 1
Jawa Timur Park 1 merupakan tempat wisata dengan konsep taman bermain dan taman edukasi. Di sini pengunjung dapat menikmati lebih dari 50 wahana permainan.
Wahana yang ada di Jawa Timur Park 1 diantaranya adalah Galeri Publik Nusantara, Flying Fox, Taman Sejarah, Flying Tornado, Volcano Band dan masih banyak lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: