UMT Maksimalkan Teknologi Digital Untuk Kemudahan Mahasiswa
Rektor UMT Ahmad Amarullah ssat memberikan arahan pada pelaksanaan Raker FEB UMT pada Senin 6 Juni 2022. Raker kali ini mengusung tema "Penguatan Good University melalui digitalisasi pelayanan akademik".--
Lebih jauh, Amarullah menyatakan, efisiensi dari perilaku digital ini juga akan mengurangi penggunaan kertas dan mendukung terwujudnya percepatan visi green industry. Di lain sisi, pada bidang administrasi keuangan, UMT juga sudah mulai mengimplementasikan digitalisasi kedalam sistem yang terintegrasi.
Hal ini tentunya sangat memudahkan mahasiswa dalam melakukan pembayaran kuliah. Sementara itu Dekan Fakuktas Ekonomi dan Bisnis UMT Dr .Hamdani menambahkan, layanan berbasis digital sudah dilaksanakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMT. Kedepan sistem yg dikembangkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMT akan terkoneksi dengan bagian akademik dan keuangan UMT, sehingga tidak lagi diperlukan validasi.
"Sehingga Efektifitas dan efesiensi bisa dilakukan sebagaimana layaknya konsep Green Industry" tandasnya. (*)
Reporter: Syaiful Adha
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: