Air Putih Efektif Turunkan Berat Badan, Ikuti 4 Cara Diet Air Putih yang Benar Berikut Ini

Selasa 02-01-2024,11:50 WIB
Reporter : Nuraini Wildayati Kamilah
Editor : Haidaroh

2. Minum Sebelum Makan

Mengutip WebMD, minum 2 gelas air putih 30 menit sebelum waktu makan dapat membantu mengurangi asupan makanan sebesar 75 kalori. Selain itu, dengan terlebih dahulu minum air putih dapat membantu menekan nafsu makanmu lho, Realfoodfam.

3. Kurangi Porsi Makan

Saat menjalani diet air putih, Anda bisa memulainya dengan mengurangi porsi makan dan mengurangi camilan selama beberapa hari. Pastikan makanan yang dikonsumsi kaya akan nutrisi seperti serat, karbohidrat, dan lemak sehat. Atau Anda juga bisa membuat jus atau smoothie di fase awal menjalani diet minum air putih agar tubuhmu tidak kaget. 

4. Minum Ketika Merasa Lapar

Cara diet air putih yang tak kalah penting adalah dengan memperbanyak minum saat sedang merasa lapar. Pasalnya Anda akan cenderung makan berlebihan dan memilih porsi besar saat dalam kondisi lapar. Dengan minum air putih dikala lapar, dapat membantu menekan keinginan untuk makan berlebihan.

Meski diet air putih efektif menurunkan berat badan, diat ini tidak bisa dilakukan oleh semua orang. Beberapa orang yang tidak boleh melakukan diet air putih adalah :

  1. Orang yang memiliki gangguan makna (eating disorder)
  2. Kekurangan berat badan
  3. Ibu hamil dan menyusui
  4. Orang dengan masalah jantung
  5. Diabetes tipe 1

Nah itu dia informasi mengenai cara diet air putih yang benar, bagi Anda yang ingin menggunakan cara ini harap tetap konsumsi buah, sayur, dan asupan makanan lainnya dengan cukup untuk menghindari masalah kesehatan.(*)

BACA JUGA:Cuaca Panas Ekstrem Jangan Sampai Tubuh Kekurangan Cairan, Ini Manfaat Minum Air Putih 8 Gelas Sehari

Kategori :