Aplikasi Edit Video Gratis Terbaik di Android untuk Content Creator Pemula

Senin 11-12-2023,19:33 WIB
Reporter : Nuraini Wildayati Kamilah
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Google Play Store memiliki banyak aplikasi edit video terbaik untuk Android. Hampir semua aplikasi ini dapat digunakan untuk pengeditan sederhana. 

Selain itu, Anda juga dapat membuat video berkualitas tinggi untuk diunggah ke YouTube dan jejaring sosial lainnya hanya melalui aplikasi edit video di Android.

Sayangnya, tidak semua aplikasi edit video di Android bisa memenuhi semua kebutuhan Anda. Ada beberapa aplikasi yang rumit atau berbayar. 

Oleh karena itu, hanya content creator profesional yang dapat menggunakan aplikasi tersebut sebaik mungkin.

Jika Anda sedang mempelajari pengeditan video atau ingin mulai mengedit dari ponsel, Anda harus membaca artikel ini. 

Berikut beberapa rekomendasi untuk tentang aplikasi edit video di Android.

BACA JUGA:Top 5 HP Vivo Vlogging Terbaik untuk Content Creator, Mulai 3 Jutaan Aja Kualitas Video Jernih dan Smoooth

1. Adobe Premiere Rush

Adobe Premiere Rush adalah salah satu aplikasi pengeditan video terbaik untuk Android. Salah satu kelebihan dari aplikasi ini adalah kemudahan penggunaannya, sehingga Anda dapat memulai proses pengeditan video tanpa mempelajari banyak fitur.

Selain itu, aplikasi edit video untuk Android ini juga memiliki serangkaian fitur lengkap, seperti kemampuan untuk menambahkan efek, transisi, dan teks ke video yang diedit.

Fitur lain yang tersedia dalam aplikasi ini adalah kemampuan untuk bekerja dengan cara yang terintegrasi dengan aplikasi Adobe lainnya seperti Photoshop dan After Effects. 

Ini mempercepat dan menyederhanakan proses pengeditan video, karena Anda dapat mengakses dan menggunakan berbagai alat dan efek yang tersedia di aplikasi lain.

2. FlimoraGo

Aplikasi edit video terbaik kedua di Android adalah FilmoraGo. Aplikasi ini memiliki antarmuka yang intuitif, sehingga Anda dapat mengontrolnya untuk memulai proses pengeditan video dengan cepat.

Fitur unggulan yang tersedia di editor video Android ini adalah kemampuan untuk menambahkan efek dan transisi ke video yang diedit. Anda dapat menambahkan efek, seperti slow mption, sesuai keinginan.

Kategori :