DPR akan Panggil Pertamina terkait Kebakaran Depo Plumpang

Senin 06-03-2023,18:05 WIB
Editor : M Widodo

INFORADAR.ID --- DPR RI akan memanggil PT Pertamina (Persero) terkait kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara yang menewaskan 18 korban jiwa warga sekitar serta puluhan lainnya mengalami luka berat hingga ringan. 

 

Pemanggilan tersebut dilakukan untuk meminta keterangan menyeluruh dan pertanggungjawaban terkait peristiwa kebakaran Depo Pertamina Plumpang dan kejadian kebakaran depo lainnya yang sering terjadi belakangan ini 

 

DPR akan memanggil PT Pertamina (Persero) pada masa sidang yang akan datang dan meminta penjelasan secara menyeluruh tentang kebakaran tersebut.

 

Wakil Ketua Komisi VII DPR Eddy Soeparno mengatakan dalam pemanggilan nanti DPR akan menanyakan kenapa dalam beberapa tahun terakhir ini sering terjadi kebakaran kilang maupun depo.

 

"DPR juga meminta PT Pertamina untuk mengevaluasi kenapa sering terjadi kebakaran," kata Eddy Soeparno sebagaimana dikutip dari laman PMJ News. 

 

Pertamina, kata Eddy Soeparno, seharusnya memiliki prosedur mitigasi bencana. Apalagi, katanya, lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang berdekatan dengan permukiman padat penduduk.

 

"Sudah seharusnya Pertamina memiliki pola mitigasi bencana untuk depo dan pipa di daerah padat penduduk. Sekarang puluhan nyawa warga terdampak kebakaran menjadi korban dan pemadaman waktu terjadi kebakaran terkendala permukiman penduduk yang padat," sesal Eddy.

 

Eddy Soeparno meminta pihak terkait untuk segera melakukan audit agar kejadian seperi di Depo Pertamina Plumpang dan kilang atau pipa lainnya tidak terulang lagi.

Kategori :