Prediksi Baju Lebaran Viral 2025: Tren Fashion yang akan Mendominasi Hari Raya

Prediksi Baju Lebaran Viral 2025: Tren Fashion yang akan Mendominasi Hari Raya

Prediksi baju lebaran viral [email protected]

Gamis masih menjadi pilihan utama bagi banyak perempuan saat Lebaran, namun, tren 2025 diperkirakan akan beralih ke desain yang lebih minimalis dengan potongan loose dan aksen modern seperti pleats, layer, atau detail bordir halus.

Model seperti kaftan oversized juga tetap populer karena memberikan kenyamanan tanpa mengurangi kesan mewah.

BACA JUGA:Ini 4 Zodiak yang Dikenal Paling Sabar: Tahan Emosimu Selama Bulan Ramadan

BACA JUGA:Ini 4 Tips Efektif agar Kamu Tidak Mudah Ngantuk saat Shalat Tarawih, Coba Lakukan Ini

3. Motif Etnik dan Floral Klasik

Busana dengan motif etnik khas Indonesia seperti batik dan tenun akan kembali naik daun, terutama dengan sentuhan modern yang lebih fresh.

Selain itu, motif floral bernuansa lembut juga diprediksi akan populer karena memberikan kesan feminin dan anggun saat Hari Raya.

4. Setelan Tunik dan Celana Longgar

Bagi mereka yang ingin tampil lebih praktis tetapi tetap stylish, setelan tunik dengan celana longgar diprediksi akan menjadi favorit.

Model ini tidak hanya nyaman untuk bersilaturahmi, tetapi juga bisa digunakan dalam berbagai kesempatan setelah Lebaran.

5. Sentuhan Modern pada Baju Koko untuk Pria

Untuk para pria, baju koko dengan desain lebih kasual dan modern akan menjadi tren, model dengan potongan simpel, warna netral, dan kombinasi bahan linen atau katun premium akan banyak diminati. Selain itu, koko kurta dengan potongan lebih panjang juga masih akan populer.

6. Aksesori Pendukung yang Serasi

Selain pakaian, tren Lebaran 2025 juga akan dipengaruhi oleh aksesori pendukung seperti hijab berbahan flowy, tas rotan modern, dan sepatu sandal elegan, semua elemen ini akan melengkapi tampilan yang tetap modis namun nyaman dikenakan sepanjang hari.

Tren baju Lebaran 2025 akan didominasi oleh warna-warna lembut, desain minimalis, serta sentuhan modern pada busana tradisional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: