BABYMONSTER Gelar Tur Dunia Perdana

BABYMONSTER Gelar Tur Dunia Perdana

Grup K-pop, BABYMONSTER-@YGBABYMONSTER_-x.com

Sebelumnya, grup ini juga sukses dengan debut album mini mereka, BABYMONS7ER, yang dirilis pada 1 April 2024.

Lagu utama dari album tersebut, SHEESH, telah mencatat lebih dari 140 juta streaming di Spotify dan lebih dari 120 juta penayangan di YouTube.

Rekam Jejak Mengesankan di Industri Musik

BABYMONSTER telah menarik perhatian sejak debutnya. Grup yang terdiri dari tujuh anggota Ruka, Pharita, Asa, Ahyeon, Rami, Rora, dan Chiquita, langsung mencetak prestasi luar biasa dengan singel debut mereka, BATTER UP.

Lagu ini berhasil mencatat lebih dari 100 juta streaming di Spotify dan 200 juta penayangan di YouTube dalam waktu singkat setelah dirilis.

Prestasi ini juga membantu mereka meraih lebih dari 10 juta pendengar bulanan di Spotify, menegaskan daya tarik global mereka.

Selain lagu utama mereka, BABYMONSTER juga mempersembahkan beberapa lagu B-side yang sukses menarik perhatian, seperti MONSTERS, LIKE THAT, Stuck in the Middle, dan DREAM.

BACA JUGA:Debut Solo Jin BTS di Amerika


Potret member BABYMONSTER.-@babymonster_ygofficial-

Menariknya, lagu LIKE THAT diproduksi oleh bintang pop dan penulis lagu ternama, Charlie Puth, yang menambahkan sentuhan istimewa pada karya BABYMONSTER.

Sementara itu, Stuck in the Middle dirilis sebagai lagu pra-rilis dan turut menjadi salah satu favorit penggemar.

BABYMONSTER telah membuktikan bahwa mereka adalah kekuatan baru dalam industri K-pop. Tur dunia perdana mereka, grup ini diharapkan semakin memperluas jangkauan dan mendekatkan diri dengan penggemar global.

Antusiasme terhadap HELLO MONSTERS tidak hanya menunjukkan popularitas mereka yang semakin menanjak, tetapi juga memberikan gambaran cerah tentang masa depan mereka di industri musik.

BACA JUGA:Debut Solo Jin BTS di Amerika

Bagi para penggemar, tur ini menjadi kesempatan emas untuk melihat aksi panggung langsung dari BABYMONSTER, yang dikenal dengan energi, vokal, dan tarian memukau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: