Menjelang Hari Santri 2024, Ini 7 Film Bertema Santri yang Cocok Ditonton pada 22 Oktober Mendatang

Menjelang Hari Santri 2024, Ini 7 Film Bertema Santri yang Cocok Ditonton pada 22 Oktober Mendatang

Potret Film Kalam-Kalam Langit--Tangkap Layar Youtube/1MMG

2. Sang Kiai (2013)

Film ini berlatar belakang Perang Dunia Kedua, tepatnya ketika Jepang menjajah Indonesia pada tahun 1942.

Saat itu, masyarakat Indonesia dilarang menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan pemaksaan Seikerei juga terjadi.

Seikerei adalah tradisi Jepang yang melibatkan membungkukkan badan ke arah matahari terbit sebagai bentuk penghormatan kepada dewa matahari.

Film yang dirilis pada tahun 2013 ini dibintangi oleh sejumlah artis muda dan senior, termasuk Adipati Dolken, Dimas Aditya, Christine Hakim, Ikranagara, dan Agus Kuncoro.

BACA JUGA:Ini Lirik Lagu Mars Hari Santri yang Sering Dinyanyikan Saat Upacara Peringatan Hari Santri Nasional

Film "Sang Kiai" mengisahkan perjuangan KH. Hasyim Ashari, seorang tokoh besar agama, yang ditangkap oleh Jepang.

Adipati Dolken berperan sebagai Harun, yang mewakili santri yang berjuang untuk kemerdekaan Indonesia sambil tetap berpegang pada ajaran agama.

Harun mengajak para santri untuk berdemo menuntut kebebasan KH. Hasyim Ashari, namun sayangnya, cara yang ia pilih justru menyebabkan semakin banyak korban.

3. Perempuan Berkalung Sorban (2009)

Film ini menggambarkan sosok Anissa yang diperankan oleh Revalina S. Temat.

Anissa berusaha memerdekakan diri dari lingkungan pesantren dan keluarganya yang menganut tradisi Islam konservatif.

Dalam tradisi tersebut, pria dianggap lebih berkuasa daripada wanita, dan perempuan dilarang untuk belajar terlalu jauh agar tidak menimbulkan fitnah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: