Stop, Ini Bahaya Main HP Saat BAB, Bisa Menyebabkan Ambeien

Stop, Ini Bahaya Main HP Saat BAB, Bisa Menyebabkan Ambeien

Stop gunakan hp saat bab-Nurbaeti-

INFORADAR.ID – Hayo, siapa di sini yang sering memainkan Handphone saat sedang buang air besar atau BAB.

Untuk kamu yang masih sering melakukan kegiatan ini, yuk mulai berhenti karena ada banyak bahaya jika kamu terus memainkan handphone saat BAB.

Bermain handphone saat BAB ternyata bisa menimbulkan berbagai penyakit, loh.

Selain itu, dengan membawa handphone bakteri-bakteri yang ada di toilet juga akan menempel pada handphone.

Jika tidak segera dibersihkan, kuman akan menumpuk di handphone. Handphone yang menjadi alat komunikasi utama yang digunakan sehari-hari dan selalu ada didekat kita akan menjadi sarang bagi kuman.

Dengan begitu, kuman akan mudah menyebar dan kamu akan rentan terkena penyakit.

BACA JUGA:Bukan Sekedar Bumbu, Ini 6 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan

Membawa handphone ke toilet juga bisa beresiko terkena penyakit ambeien atau wasir dan prolaps rektum. Hal ini karena saat membawa handphone ke toilet, kamu akan terlalu fokus pada handphone dan akan membuat kamu lebih lama duduk atau jongkok di toilet.

Saat berada di posisi duduk atau jongkok lebih lama, akan menyebabkan anus tegang dan memicu nyeri, bengkak, hingga pendarahan di daerah panggul. Hal ini lah yang akan menyebabkan ambeien atau wasir, karena pembuluh darah di sekitar pantat membengkak.

Selain ambeien, membawa handphone saat BAB juga bisa menyebabkan prolaps rektum. Prolaps rektum akan terjadi saat rectum terlepas dari anus.

BACA JUGA:Kelas Rawat Inap BPJS Kesehatan Resmi di Hapus, Sekarang Terapkan Kelas Ini

Bukan hanya penyakit saja, kamu juga akan mengalami kecemasan ketika sering menggunakan handphone saat BAB.

Ketergantungan bermain handphone bisa menyebabkan susah BAB, loh. Hal ini karena saat bermain handphone kamu akan lebih banyak memfokuskan diri kamu ke handphone, sehingga BAB tidak lancar.

Sebelum terlambat, yuk mulai berhenti menggunakan handphone saat buang air besar. Selain handphone yang akan menjadi sarang bakteri, kamu juga akan terhindar dari penyakit ambeien yang disebabkan salah satunya karena terlalu lama  duduk atau jongkok di toilet saat buang air besar. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: