Wanda Hara Pakai Cadar ke Kajian Ustadz Hanan Attaki, Bagaimana Hukum Pria Berpakaian Wanita dalam Islam?

Wanda Hara Pakai Cadar ke Kajian Ustadz Hanan Attaki, Bagaimana Hukum Pria Berpakaian Wanita dalam Islam?

Potret Wanda Hara Pakai Cadar ke Kajian Ustadz Hanan Attaki-@universenotfair-X

INFORADAR.ID – Bikin heboh netizen, Wanda Hara pakai cadar saat menghadiri kajian Ustadz Hanan Attaki yang padahal ia adalah seorang pria.

Kabar Wanda Hara pakai cadar ini mengundang perhatian banyak orang karena dalam ajaran Islam, pakaian dan penampilan memiliki peran yang penting dalam mengekspresikan identitas dan ketaatan terhadap agama. 

Dalam pandangan Islam, pakaian menjadi salah satu aspek penting dalam menunjukkan identitas gender seseorang. 

BACA JUGA:Viral, Seorang Wanita Bercadar Joget Hingga Halangi Orang Lewat

BACA JUGA:10 Ide Kostum 17 Agustus Unik dan Kreatif, Yuk Meriahkan Karnaval HUT RI ke-79

Hukum tentang pria yang mengenakan pakaian wanita atau sebaliknya, diatur dengan ketat berdasarkan ajaran agama.

Lalu, bagaimana menurut pandangan ajaran agama Islam terkait pria yang berpakaian wanita?

Dilansir dari kanal YouTube Tsaqofah TV, Ustadz Abdul Somad menyampaikan ceramah terkait hukum pria berpakaian wanita.

Ustadz Abdul Somad, yang dikenal sebagai pendakwah terkenal, menyatakan bahwa fenomena pria berpakaian seperti wanita sudah pernah terjadi pada zaman Nabi Muhammad SAW. Menurut UAS, pada masa itu ada seorang pria yang menghiasi tangannya dengan henna.

BACA JUGA:Bagaimana Hukum Memotong Kuku Saat Puasa

BACA JUGA:6 Formasi Prioritas di Seleksi CASN 2024, Kamu Termasuk Gak Nih?

Dalam video itu, UAS mengatakan bahwa orang tersebut sebaiknya diasingkan ke tempat lain agar perilakunya yang buruk tidak menular ke masyarakat sekitar.

"Asingkan dia," tegas UAS.

"Sebab kalau dia tetap berkawan dengan orang banyak, nanti dia akan menularkannya ke orang lain," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: