Kilas Balik Ketupat dan Opor, Makanan Khas Setiap Perayaan Lebaran

Kilas Balik Ketupat dan Opor, Makanan Khas Setiap Perayaan Lebaran

Potret ketupat dan opor ayam, makanan khas lebaran -@nonyquenny-

INFORADAR.ID - Perhatikan ini kilas balik ketupat dan opor, makanan khas yang seringkali hadir di kala momen setiap lebaran.

Lebaran yang menjadi salah satu perayaan hari raya Idul Fitri atau Idul Adha, di mana Idul Fitri ini menjadi salah satu tanda berakhirnya masa ibadah puasa Ramadan.

Lebaran yang selain identik dengan perayaan Idul Fitri, juga memiliki makanan khas, yakni berupa Ketupat dan opor, sehingga tak ayal hampir di setiap rumah akan menghidangkan makanan-makanan tersebut.

Jika kamu merasa penasaran mengapa harus ketupat dan opor yang menjadi ciri khas dalam momen lebaran ini? Kamu harus memperhatikan artikel ini hingga akhir.

Ketupat hadir pada masa Walisongo yang dibawa dengan adanya ajaran dari Sunan Kalijaga, tepatnya pada abad ke-15 dalam momen perayaan Idul Fitri.

BACA JUGA:Resep Opor Ayam Tanpa Santan, Penderita Kolesterol Bisa Makan Puas

Ketupat sendiri memiliki arti yang sangat mendalam dan filosofis, di mana ketupat ini memiliki nama asal dari kata 'Kupat' dan memiliki dua makna yang berbeda.

Pertama, kupat yang memiliki kepanjangan dari 'Ngaku Lepat' yang diserap dari Bahasa Sunda berarti mengakui kesalahan.

Ada juga makna yang lainnya berasal dari Bahasa Jawa dengan kepanjangan dari 'Laku Papat' yang jika diartikan adalah empat tindakan.

Empat tindakan yang dimaksudkan adalah sebagaimana penjelasan berikut ini:

1. Lebaran: Berakhirnya Puasa 

2. Luberan: Berbagi rezeki kepada yang membutuhkan 

3. Leburan: Menyatu dengan Tuhan dan masyarakat sekitar 

4. Laburan: Kembali mensucikan diri 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: