Tempat Wisata di Pandeglang yang Bakal Jadi Pusat Liburan pada Lebaran 2024

Tempat Wisata di Pandeglang yang Bakal Jadi Pusat Liburan pada Lebaran 2024

Wisata Pandeglang Pantai Pasir Putih Carita--instagram/ @pasirputihpantaicarita

1. Cikoromoy

Kolam air alami dari Cikoromoy selalu penuh sesak oleh pengunjung pada libur lebaran. Anda akan menemukan diri Anda yang hanya bisa merendam kaki, karena penuhnya kolam air Cikoromoy oleh pengunjung yang bermain air.

2. DM Tirta Persada

Sama halnya dengan Cikoromoy, kolam renang DM Tirta Persada pun kebanjiran pengunjung pada libur lebaran setiap tahunnya.

BACA JUGA:Saung Biru, Tempat Wisata Pandeglang Hits 2024, Cek Tiket Masuk dan Fasilitas

3. CAS Water Park Cikole

Dekat dengan pusat kota, CAS Water Park selalu dijejali pengunjung yang berlibur. Namun, area luas yang dimiliki CAS WAter Park bisa menampung ribuan pengunjung yang berkehendak bermain di taman air ini.

4. Kawasan Wisata Pantai Carita

Tentunya Anda sudah tahu bagaimana menariknya pantai di Kabupaten Pandeglang ini. Setiap libur lebaran, pengunjung kawasan pantai Carita selalu membludak. Ada yang bermain pasir di Pantai, pamer kacamata hitam, atau mencari kenalan.

Yah, selain empat tempat wisata di Pandeglang di atas tentunya masih banyak destinasi libur lebaran yang akan mengalami lonjakan.

Dan Anda harus ingat bahwa, perjalanan Anda akan terasa lebih berat untuk mengunjunginya karena kepadatan jalan.

Alangkah baiknya, berangkat ketika sore atau malam, sehari sebelum waktu liburan. (*)

BACA JUGA:Curug Leuwi Bumi, Wisata Pandeglang Alam yang Jadi Primadona

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: