Menyusuri Pulau Liwungan: Pantai Murah, Megah dan Dijamin Oke

Menyusuri Pulau Liwungan: Pantai Murah, Megah dan Dijamin Oke

Ilustrasi Pulau Liwungan.-freepik/@tawatchai07-

INFORADAR.ID - Pandeglang memiliki banyak tempat wisata favorit, seperti Pulau Liwungan, sehingga tidak heran daerah ini selalu penuh dengan wisatawan pada hari libur.

Sayangnya, banyak wisatawan yang belum mengetahui tentang Pulau Liungan, karena memag belum banyak yang mengetahui mengenai tempat wisata yang satu ini.

Pulau Liwungan terletak di pesisir Teluk Lada yang tidak jauh dari Pantai Tanjung Lesung, lebih tepatnya ada di Citeureup, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten. 

Pulau ini merupakan salah satu pulau milik negara yang dikelola oleh pihak swasta yang sampai saat ini masih aktif dikunjungi oleh para wisatawan. 

Nama 'Liwungan' berasal dari kata 'Kaliwungan' yang berarti dikelilingi pegunungan, karena memang di sekeliling pulau ini dikelilingi oleh beberapa gunung.

Pulau Liwungan terkenal dengan keindahan bawah lautnya yang masih alami. Pengunjung dapat menikmati snorkeling untuk melihat terumbu karang dan biota laut. 

Karena pulau ini tidak berpenghuni, pemandangannya sangat indah dan merupakan rumah bagi berbagai macam satwa liar.

Selain keindahan bawah lautnya, pulau ini juga memiliki daya tarik tersendiri, salah satunya adalah kedamaian dan ketenangan, sehingga sangat cocok bagi Anda yang ingin ada di dalam ketenangan dan lebih menyatu dengan alam.

Di Pulau Liwungan ini, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas menyenangkan seperti snorkeling, menyelam, banana boat, berenang, bermain di pasir putih, membakar ikan laut dan masih banyak lagi.

Pulau ini sangat mudah diakses dan tidak jauh dari daratan, menjadikannya tempat yang baik untuk bersantai dan melepas penat setelah seharian bekerja. 

BACA JUGA:Emang Boleh Semurah Ini? Wisata Pandeglang Ini Cuma Bayar 5.000 Aja

Pasir putih yang indah dan pemandangan bawah laut yang indah membuat pulau ini menjadi tujuan wisata yang menarik.

Sayangnya, pulau ini tidak terawat dengan baik dan membutuhkan lebih banyak perhatian dari pemerintah. 

Meskipun begitu, pulau ini memiliki pantai yang indah dan tenang. Jika Anda berkunjung pada hari-hari biasa, pulau ini seperti pulau miliki diri pribadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: