Smoothies, Minuman Nge-Hits yang Kaya Akan Manfaat
Potret minuman smoothies yang sangat nikmat dan sehat.-Instagram/@dietitianclaire-
INFORADAR.ID - Kalian udah tau belum sih sama minuman yang satu ini?
Minuman yang akhir-akhir ini lagi ngetrend banget di pasaran terutama bagi kalangan muda yang hobi makan dan nongkrong, pasti tau dengan minuman yang satu ini.
Yups, Smoothies!
Smoothies merupakan minuman yang baru-baru ini sangat ramai diminati dan banyak orang yang berbondong-bondong untuk membeli minuman yang satu ini.
Smoothies merupakan minuman yang asal mulanya diciptakan pertama kali oleh orang-orang Amerika Serikat pada tahun sekitar 1940 an.
Bagi kalian yang suka meminum jus, rasa dari smoothies ini tidak jauh berbeda dengan jus yang biasanya kita konsumsi, lohh
Jika jus pada umumnya hanya berbahkan buah atau sayur dengan tambahan gula dan susu, namun smoothies ini memiliki tambahan bahan dasar lainnya berupa buah-buahan, sayuran, sirup gula/gula pasir, susu tawar cair dan es batu.
Selain ditambahkan susu UHT sebagai ciri khasnya, smoothies juga biasa ditambahkan dengan yoghurt, cokelat dan susu kental manis untuk penambah cita rasa.
BACA JUGA:Cara Bikin Kuah Odeng Lawson, Bisa Disimpan di Freezer
Adapun jus yang terlihat lebih dibandingkan dengan smoothies yang lebih pekat dengan tekstur yang dimilikinya, sehingga smoothies ini akan tampak lebih kental dari jus.
Orang-orang barat, biasanya seringkali mengkonsumsi smoothies ini sebagai minuman harian yang dikonsumsi setiap pagi sebagai gantinya sarapan.
Hal itu karena, smoothies yang mengandung banyak vitamin yang kaya akan manfaat dan kegunaan bagi kesehatan tubuh kita, sehingga sangat baik untuk dikonsumsi.
Kandungan protein yang ada di smoothies ini lebih tinggi dari kandungan protein yang ada di dalam jus, karena adanya bahan campuran lain dari susu, yogurt dan lainnya yang mengandung bahan protein, sehingga minuman ini sangat cocok untuk kamu yang sedang bodybuilding.
Tidak sedikit juga orang yang menjadikan smoothies ini sebagai camilan, karena bahan coklat yang bisa digunakan untuk membuat smoothies ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: