Rekomendasi Lomba 17 Agustus yang Wajib Kamu Ikuti
omba Panjat Pinang yang biasa diadakan pada perayaan 17 agustus -pixabay/anassueb-
INFORADAR.ID – Menjelang bulan Agsustus seharusnya semangat baru bisa muncul dari jiwa-jiwa para pemuda indonesia. Mengingat bulan agustus adalah bulan bersejarah, dikarenakan pada 17 agustus 1945 indonesia menjadi negara yang merdeka.
Selain indonesia, bulan Agustus juga menjadi bulan kemerdekaan bagi negara lain, seperti korea selatan, Malaysia, india, moldova, Pakistan, singapura dan masih banyak lagi.
Pada 17 agustus, biasanya warga indonesia akan melalukan berbagai macam kegiatan dan lomba-loma untuk memperingati hari kemerdekaan dan mengenang jasa para pahlawan.
Untuk kamu yang bingung mau ikut lomba apa, kamu bisa ikuti 5 lomba ini yaa
1. Panjat pinang
Panjat pinang merupakan lomba yang identik dengan perayaan 17 Agustus. Dalam lomba ini, para peserta harus berusaha memanjat batang pohon pinang yang diberi oli untuk sampai ke puncak. Sebab, pada puncak batang pohon pinang tersebut, telah tersedia beragam hadiah menarik.
2. Lomba makan kerupuk
Tidak pernah absen saat perayaan 17 Agustus. Meskipun sederhana, namun lomba makan kerupuk sangat seru. Setiap peserta harus makan kerupuk yang diikat pada sebuah tali, tanpa menggunakan tangan.
3. Tarik tambang
Tarik tambang merupakan salah satu ikon perayaan 17 Agustus. Meski cara bermainnya sederhana, namun lomba ini sangat seru. Peserta terdiri dari dua tim yang beranggotakan lima hingga sepuluh orang. Kemudian, kedua tim saling berhadapan untuk menarik tambang
4. Lomba balap kelereng
cukup sederhana, yaitu setiap peserta harus membawa kelereng yang diletakkan di atas sendok sampai ke garis finish.
Meski sederhana, permainan ini cukup menantang karena kelereng di sendok tidak boleh jatuh. Pemenangnya adalah peserta yang lebih dulu sampai ke garis finish tanpa menjatuhkan kelerengnya.
5. Lomba balap karung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: