Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Bekasi, Cocok Untuk Healing Akhir Bulan

Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Bekasi, Cocok Untuk Healing Akhir Bulan

Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Bekasi, Cocok Untuk Healing Akhir Bulan--tangkap layar Youtube Friska Yeni

INFORADAR.ID - Tak hanya terkenal dengan sebutan Bumi patriot, Bekasi juga memiliki banyak tempat wisata murah.

Memasuki akhir bulan namun butuh berlibur dengan budget pas-pasan? Tenang, berikut informasi tempat wisata di Bekasi yang low budget.

Tempat wisata murah dI Bekasi ini tiket masuknya tak sampai Rp15.000 cukup bayar R7.000 Anda sudah bisa healing.

Dilansir oleh INFORADAR.ID dari Youtube Friska Yeni yang bertajuk "6 Tempat Wisata di Bekasi Paling Hits dan Populer - Wisata Bekasi yang Murah dan Meriah" dikutip pada 22 Juni 2023.

Inilah rekomendasi tempat wisata murah di Bekasi.

Danau Tambeleng 

Salah stau tempat wisata yang hits dan viral di Bekasi. Danau Tambelang merupakan danau buatan yang disulap menjadi destinasi wisata murah meriah di Bekasi.

Tiket masuk dibanderol Rp10.000, berlokasi di Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi, buka pukul 10.00 - 17.00 WIB, kamu bisa menikmati wahana permaianan seperti flying fox, bebek-bebekan dan ayunan ekstrim.

Amazone World

Amazzone World merupakan sebuah taman rekreasi yang berdiri di atas lahan seluas 9.000 meter yang memadukan konsep kuliner dan tempat wisata.

Ada beragam wahana seperti, tempat bermain komidi putar,AtV, area selfie, outbound, kuliner, dan masih banyak lagi

Beralamat di Jalan Taman Golf Timur 1, Nomor 16-22 Ecopark Botanical Garden Jababeka, Cikarang, bekasi. Jam buka pukul 12.00 - 23.00 WIB.

Taman Lansia dan Bermain Anak

Taman Lansia ini menawarkan destinasi wisata yang masih asri. Fasilitasnya ada taman bermain, saung dekat sawah, kolam ikan dengan bunga teratai, mushola, rumah joglo dan tempat makan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: youtube friska yeni