7 Daftar Festival dan Konser Jakarta di Bulan November Hingga 2025 Dari Lokal Hingga Kpop

Senin 04-11-2024,16:50 WIB
Reporter : Nuraini Wildayati Kamilah
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Untuk urusan festival musik dan konser Jakarta adalah tempatnya. Mulai dari jazz, R&B, rock, EDM, hingga musisi Kpop, semuanya memiliki penggemarnya masing-masing di Indonesia.

Simak jadwal konser di Jakarta jika kamu ingin bersenang-senang dengan pasangan atau teman-teman. 

Dengan mengetahui jadwal konser di Jakarta lebih awal, kamu bisa menentukan budget dan membeli tiket murah dari jauh-jauh hari sehingga tidak perlu khawatir kantong bolong.

Melansir dari Instagram @jakartakonser terdapat sejumlah konser dan festival yang akan berlangsung November mendatang hingga 2025 di Jakarta, berikut daftar konsernya.

1. Dua Lipa 'Radical Optmsim 2024'

Penyanyi yang terkenal dengan lagu-lagu hitsnya seperti Levitating dan Don't Start Now ini akan datang ke Jakarta sebagai bagian dari tur dunianya yang bertajuk Radical Optimism.

Dua Lipa akan menyapa penggemarnya di Jakarta pada 9 November 2024 mendatang, kamu bisa membeli tiketnya mulai dari Rp750.000 hingga Rp6.500.000.

2. Lisa BLACKPINK Fan Meetup in Jakarta

Penggemar BLACKPINK, Lisa akan menyapa kalian melalui fan meeting bertajuk Lisan Fan Meetup in Asia 2024.

Acara jumpa fans ini akan diadakan di Lima negara Asia, termasuk Jakarta pada 15 November 2024.

Harga tiketnya dibagi menjadi 8 kategori mulai dari Rp1.350.000 hingga Rp3.870.000.

3. Festival Joyland Jakarta 204

Festival Joyland yang telah lama ditunggu-tunggu oleh para penggemar musik indie akan diselenggarakan pada bulan November. 

Festival ini akan menampilkan musisi internasional St Vincent, AIR, The 5.6.7.8's, Bubble Tea and Cigarettes, Dygl, Masaya Fantasista & Mikey Varot, Silica Gel, Surprise Chef hingga Yesyes. 

Joyland Festival tahun ini juga akan menampilkan musisi ternama

Kategori :