INFORADAR.ID - Bahasa Arab adalah salah satu bahasa yang paling sulit untuk dipelajari. Selain kosakatanya yang banyak, bahasa Arab juga dianggap sulit untuk dipelajari karena variasi pengucapan yang digunakan.
Namun, bagi siapa saja yang ingin belajar bahasa Arab, tidak perlu khawatir lagi. Karena bisa belajar bahasa Arab dengan bantuan aplikasi yang bisa diunduh pada perangkat Android atau IOS.
Kemudahan teknologi sangat membantu kita untuk bisa belajar bahasa melalui hp dengan mudah dan gratis.
Berikut ini adalah beberapa aplikasi belajar bahasa Arab yang bisa diunduh di ponsel kamu.
BACA JUGA:Doraemon, Anime Legendaris Jepang, akan Pakai Lagu Opening Baru
BACA JUGA:Perbandingan Samsung Galaxy A35 5G dan Samsung Galaxy A55 5G
1. Duolingo
Aplikasi pertama adalah Duolingo. Aplikasi ini adalah salah satu aplikasi paling populer untuk belajar bahasa asing termasuk bahasa Arab.
Hal ini karena Duolingo aplikasi pembelajaran yang sederhana dan cepat kepada pengguna.
Aplikasi ini sangat direkomendasikan untuk pemula yang ingin belajar bahasa Arab.
Dalam aplikasi ini, ada pembelajaran istilah kosakata, pengucapan audio, dan permainan memori sederhana.
Fitur di Duolingo akan membuat belajar bahasa Arab tidak bosan dan antusias untuk mengerjakan tugas.
Selain itu, Duolingo juga memiliki tugas harian agar pelajar tidak bosan.
2. Memrise
Aplikasi kedua adalah Memrise, yang akan membantu mempelajari kosakata bahasa Arab. Aplikasi ini untuk menghafal kosa kata beserta arti dan pengucapannya.