INFORADAR.ID - Wojciech Szczesny dilaporkan akan segera menandatangani kontrak dengan Barcelona dalam waktu dekat.
Szczesny, kiper asal Polandia yang berusia 34 tahun ini diperkirakan tiba di Catalonia pada Minggu malam atau Senin dini hari (30 September 2024) untuk menyelesaikan kesepakatan dengan Barcelona.
Menurut berbagai sumber, termasuk media dan jurnalis Polandia, Szczesny yang baru saja pensiun beberapa bulan lalu akan bergabung dengan Barcelona.
Namun, dia tidak akan langsung bermain di Barcelona karena masih perlu memulihkan kondisi fisiknya dan kembali ke ritme kompetitif.
Szczesny pensiun setelah menyelesaikan kariernya bersama Juventus, di mana ia bermain selama sembilan musim terakhir.
BACA JUGA:Skuad Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2025 U-20
BACA JUGA:Era baru sepakbola, Nominasi Ballon d'Or 2024 tanpa Messi dan Ronaldo
Jeda internasional mendatang akan memberikan waktu baginya untuk beradaptasi dan memulihkan performanya.
Cedera lutut serius yang dialami Marc-Andre ter Stegen, yang baru saja menjalani operasi, memaksa Barcelona mencari kiper berpengalaman untuk menggantikan posisinya.
Szczesny, yang dikenal sebagai rekan sekaligus sahabat Robert Lewandowski, akan menandatangani kontrak selama satu musim.
Meski demikian, Hansi Flick masih memberikan kepercayaan kepada Inaki Pena sebagai kiper utama, sehingga Szczesny tidak dijamin menjadi starter.
BACA JUGA:Fans Barcelona Open Donasi di TikTok Agar Klub Mampu Membeli Nico Williams
Szczesny diharapkan tiba di Barcelona dalam beberapa jam ke depan dan diprediksi akan menyaksikan langsung pertandingan Liga Champions melawan Young Boys di Montjuic pada hari Selasa, 31 September 2024.
Namun, belum jelas apakah ia akan diperkenalkan kepada para penggemar di pertandingan tersebut.
Barcelona Takluk oleh Osasuna