INFORADAR.ID – Viral, Fanny Soegi curhat di twitter soal alasannya keluar dari grup band fenomenal Soegi Bornean.
Seperti kita ketahui, Fanny Soegi adalah mantan vokalis band Soegi Bornean, wanita kelahiran 1999 ini sedang hangat diperbincangkan terkait tweet-nya.
Ternyata Fany Soegi sudah lama mengundurkan diri dari Band Soegi Bornean.
Alasan keluarnya Fany dari band Soegi Bornean sempat menjadi perbincangan waktu itu, Fany tidak menjelaskan alasan keluar dari band tersebut dan hanya berbicara kepada publik bahwa akan istirahat terlebih dahulu dari industri musik.
Pada 8 September 2024, Fany membuat tweet yang mengundang perhatian warganet dengan menuliskan sebuah fakta- fakta terkait Band Soegi Bornean, salah satu tweet yang ramai diperbincangkan dan menjadi buah bibir di berbagai platfrom sosial media.
“Bayangin aja, lagu Asma ini yang kalian denger di mana2, penciptanya sampai minjem uang untuk bayar sekolah anaknya. Nominal dari royalti lagu ini nggak main2, setengah Milyar lebih ada, tapi justru orang2 yang nggak punya hak dapat paling banyak & nggak transparan,” tulis Fany Soegi di akun tweeter nya @fannysoegi.
Fany Soegi sendiri yang menciptakan lagu Asmalibrasi dan Fany Soegi pun sering meng cover lagu.
Band Seogi Borneon hanya memiliki 1 album yaitu “Asmalibrasi” menempati posisi ke 2 di spotify Weekly Top Song pada 7 Oktober 2022.