INFORADAR.ID - Idul Adha salah satu perayaan penting umat Islam, seringkali diidentikkan dengan hidangan-hidangan berkuah dan bersantan yang lezat.
Salah satu hidangan favorit yang sering disajikan bersama keluarga di rumah saat hari raya Idul Adha adalah Kalio Daging.
Kalio Daging merupakan hidangan khas yang memiliki cita rasa gurih, pedas, dan lembut, cocok disantap bersama keluarga dan kerabat saat momen spesial seperti Idul Adha.
Dalam artikel ini, kita akan mengeksplorasi resep Kalio Daging yang mudah dipraktikkan di rumah.
BACA JUGA:Inspirasi Menu Idul Adha 2024: Resep Tongseng Sapi Ala Chef Devina Hermawan
BACA JUGA:Wootteo Aktif Jelang Jin BTS Kembali dari Wajib Militernya
Dilansir dari kanal Youtube Devina Hermawan, resep kalio daging ini cocok untuk menu Idul Adha 2024 dengan berbagai rempah dan berbeda dari yang lainnya karena ditambahkan ubi.
“Berempah dan juga pedes, dagingya lembut, bumbunya gurih, ditambahkan ubi bikin semakin kental lagi,” ucap Chef Devina Hermawan.
“Jadi cocok banget disajikan bersama keluarga di rumah saat Idul Adha nanti,” pungkasnya.
Berikut ini resep dan cara membuat kalio daging untuk menu Idul Adha 2024.
Bumbu halus:
- 10 buah bawang merah
- 5 buah bawang putih
- 15 buah cabai merah
- 10 buah cabai rawit merah