Tipe Orang Terpintar Versi MBTI, Kamu Ada di Tingkat yang Mana?

Selasa 26-03-2024,10:03 WIB
Reporter : Siti Nursyahidah
Editor : Haidaroh

ESTP (Se-Ti)

ESTP biasa terkenal karena kepintarannya di hal yang membutuhkan kemampuan fisik, seperti olahraga. 

ESTP juga sangat pintar dalam kesigapan dan kelincahan dalam menghadapi tantangan-tantangan langsung di lapangan.

BACA JUGA:6 Posisi Tidur Ini Bisa Cek Kepribadian Loh, Kamu yang Mana Nih?

ISTP (Ti-Se)

Kalau ada benda/hal yang rusak atau bermasalah, panggil aja si ISTP. Karena di sinilah letak kepintaran si ISTP, yaitu untuk benerin sesuatu yang rusak, memecahkan masalah dan memikirkan solusi dengan cepat on the spot. Kalau kamu terjebak di pulau terasing, wajib ada ISTP di deket kamu.

ESFP (Se-Fi)

ESFP sangattt pintar dalam hidup di masa kini dan memerhatikan segala sesuatu di sekitarnya dengan detail. Sebagai orang yang peka dan impulsif, ESFP juga pintar dalam membuat situasi jadi super seru dan fun!

ISFP (Fi-Se)

ISFP pintar dalam menjadi dirinya sendiri yang unik, berbeda dan memiliki gaya tersendiri- ISFP juga pintar dalam berkarya dan tidak ragu menunjukkannya ke dunia. Memang sangat artistik dan kreatif si ISFP ini.

ENFP (Ne-Fi)

ENFP tuh pintar ngomong dan berdialog. Pintar memberi semangat dan nasihat ke orang lain, pintar ngajak ngobrol dan berteman dengan orang baru, serta pintar menarik hati orang (eaa). Pokoknya paling pintar berbaur dan membuat suasana jadi adem.

INFP (Fi-Ne)

Pintar dalam berimajinasi, berkarya, dan mengeluarkan seluruh hatinya dalam hal yang mereka lakukan, itulah INFP.

Itulah kenapa banyak INFP pintar entah dalam menulis, melukis, atau musik, pokoknya yang membutuhkan kreatitivas dan emosi.

Nah itulah orang-orang yang terkenal sebagai orang yang memiliki kepintaran tertentu berdasarkan dari MBTI.(*)

Kategori :