Ini Alasan Penting Mengapa Ibu Hamil Harus Mengonsumsi Buah Tomat

Kamis 18-01-2024,11:29 WIB
Reporter : Fahmi Sa'i
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Buah tomat ternyata sangat disarankan untuk dikonsumsi oleh para ibu hamil. Buah yang disebut juga sebagai Lycopersicum Esculentum Mill tersebut punya kandungan yang sangat diperlukan untuk janin. 

Di dalam satu buah tomat terdapat kandungan berupa serat, vitamin C, kalium, vitamin K1, vitamin B9 atau folat, likopen, beta karoten. Kemudian, flavonoid dan asam klorogenat. 

Kandungan yang ada di dalam buah tomat itu sangat baik untuk kesehatan terutama Likopen. Likopen adalah zat warna merah yang paling banyak terdapat pada buah tomat. Likopen bermanfaat sebagai antioksidan yang dapat mencegah radikal bebas yang menyebabkan penyakit.

Kandungan dalam buah tomat juga diketahui sangat baik untuk dikonsumsi oleh para ibu hamil. Alasannya, buah tomat punya kandungan folat. Kandungan folat ini punyaku manfaat untuk menjaga janin dari cacat tabung saraf.

Manfaat lainnya dari mengonsumsi buah tomat adalah dapat memberikan kesehatan untuk kulit dan mencegah kanker. Alasan tomat baik untuk kulit karena terdapat kandungan vitamin C yang dapat membentuk kolagen dalam tubuh. Kolagen adalah komponen penting dalam pertumbuhan kulit, rambut dan kuku.

BACA JUGA:Kurangi Resiko Penyakit Jantung Anda dengan Mengkonsumsi Tomat

Tomat juga dapat mencegah kanker karena mengandung antioksidan dan vitamin C. Kandungan tersebut memberikan manfaat berupa melawan pembentukan radikal bebas penyebab kanker.

Karena manfaatnya tersebut, buah tomat biasanya aman untuk dikonsumsi dan jarang menimbulkan alergi. Akan tetapi, buah tomat bersifat asam. Disarankan, mengonsumsi buah tomat ini dalam batas yang wajar atau jangan berlebihan karena dikhawatirkan dapat menimbulkan dampak yang kurang baik untuk tubuh. 

Jika kamu mempunyai riwayat kondisi kesehatan tertentu dan ragu untuk mengonsumsi tomat, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. Dokter tentunya akan memberikan jumlah asupan tomat yang sesuai dengan kondisi kesehatan dan kebutuhanmu.

Artikel ini telah ditayangkan oleh https://yankes.kemkes.go.id dengan judul: Ketahui Manfaat Buah Tomat. (*)

Kategori :