INFORADAR.ID - Visinema kembali hadirkan tontonan yang akan mengguncang perfilman Indonesia. Kali ini merupakan film aksi berjudul 13 Bom di Jakarta.
Film 13 Bom di Jakarta merupakan film yang disutradari oleh Angga Dwimas Sasongko, dan dibintangi oleh aktor dan aktris ternama Indonesia, seperti Chicco Kurniawan, Lutesha, Ardhito Pramono, Rio Dewanto, Putri Ayudya, Niken Anjani, Ganindra Bimo, Rukman Rosadi, Muhammad Khan dan Andri Mashadi. Film 13 Bom di Jakarta bercerita tentang rencana kelompok teroris untuk menyerang ibukota Indonesia, Jakarta. Film ini diawali dengan dua orang pengusaha muda bernama Oscar (Chicco Kurniawan) dan William (Ardhito Pramono). Keduanya adalah pengusaha yang bergerak di bidang mata uang digital namun dicurigai terlibat dalam serangan bom. Sementara itu, Arok (Rio Dewanto) adalah seorang teroris yang mengorganisir serangan bom di Jakarta. Ia memperingatkan bahwa ia siap meledakkan 13 bom setiap delapan jam. Menyusul peringatan tersebut, sebuah tim khusus dibentuk untuk mengalahkan organisasi teroris, terutama Arok. Badan Intelijen Negara (BIN), yang dipimpin oleh Emil (Ganindra Bimo), membentuk tim agen yang menyamar untuk mengambil tindakan. Namun, tidak ada yang bisa memprediksi apa yang diincar oleh tim khusus ini dan dicurigai ada penyusupan di dalam tim tersebut. BACA JUGA : Horor Plus Komedi, Ini Sinopsis Film Agak Laen yang Tayang Awal 2024 13 Bom di Jakarta diklaim sebagai film aksi Indonesia terbesar di tahun 2023. Hal ini karena film ini tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk menampilkan aksi terbesar. Yaitu dengan menghadirkan berbagai senjata api sungguhan dan bahkan senjata api yang baru pertama kali digunakan dalam film Indonesia. Sang sutradara bahkan meledakkan sebuah truk sungguhan untuk mendapatkan efek dan adegan yang terasa sangat nyata. Film ini menampilkan sejumlah adegan ekstrem, termasuk ledakan, baku tembak dan perkelahian. Menariknya, film ini juga merupakan kolaborasi dengan Barunson E&A, produser film pemenang piala Oscar, Parasite. Barunson E&A baru-baru ini mengumumkan investasi pertamanya di industri perfilman Indonesia dengan memproduksi film 13 Bom di Jakarta. Langkah ini juga merupakan langkah pertama yang menunjukkan pentingnya perfilman Indonesia di pasar global. Sementara itu, film 13 Bom di Jakarta akan dirilis secara serentak di seluruh bioskop Indonesia pada tanggal 28 Desember 2023.Kolaborasi dengan Produser Parasite, 13 Bom di Jakarta Akan Jadi Film Aksi Terbesar Tahun Ini
Rabu 06-12-2023,14:29 WIB
Editor : Haidaroh
Kategori :