Saat masuk pengunjung juga bakal disuguhkan dengan spot foto yang menarik dan kekinian yang sayang jika kamu lewatkan untuk tidak berfoto.
Di Pesona Waterpark sendiri tersedia 4 kolam, mulai dari kolam untuk anak hingga dewasa. Jadi sangat lengkap untuk bermain air bersama keluarga kamu.
Ditambah, wahana ini cukup menarik, karena terdapat seluncuran octopus, ada juga kolam ombak yang menjadi favorit pengunjung saat ini.
Di sini juga kamu bisa membeli atau menyewa perlengkapan berenang di tempat yang telah disediakan. Jadi kamu tidak repot-repot membawa perlengkapan dari rumah.
Dengan fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap, area parkir juga yang sangat luas, toilet, dan loker penitipan. Di sini juga, tersedia tempat makan yang cukup luas dan nyaman. Tentunya tempat ini menjadi favorit untuk mengisi waktu libur kamu.
3. Cilegon Green Waterpark
Cilegon Green Waterpark atau GGW terletak di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon Banten. Wisata kolam renang dan waterpark ini sangat mudah dijangkau dari berbagai arah, karena berlokasi di tengah kota, sehingga sangat mudah ditemukan bagi pengunjung dari luar daerah.
Untuk lebih tempatnya GGW berada di area Green Cilegon Mega Blok. GGW ini sangat tepat untuk berwisata bersama keluarga, karena di tempat ini menyediakan aneka wahana untuk semua umur. Jadi selain anak-anak orangtua juga bisa bermain bersama.
Fasilitas lain yang tersedia, diantaranya, parkir yang sangat luas, tempat tunggu yang nyaman, kamar ganti, kantin, serta mushola dan toilet semua tersedia di sini. Ditambah udara yang cukup segar karena tempat ini cukup luas dan dirimbuni oleh pepohonan di sekitarnya.
Suasana yang segar dan sangat indah ini tidak jarang banyak pengunjung yang berfoto untuk tidak melewatkan kenangan bersama keluarga atau sahabat.
Dengan keindahan dan sejuknya udara, para orangtua juga merasa betah serasa ingin berlama-lama di GGW sambil menunggu putra-putrinya bermain di wahana tersebut.
4. Water World Krakatau
Wahana world Krakatau atau yang akrab dikenal dengan KCC (Krakatau Country Club) berada di jantung Kota Cilegon di Jalan KH Yasin Beji No 6 Kelurahan Kebondalem, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon.
Harga masuk pada kolam renang ini berkisar Rp40 ribu untuk weekday dan Rp50 ribu untuk weekend atau hari libur.
Kolam renang yang sudah cukup lama ini memiliki fasilitas dan wahana yang tersedia cukup lengkap, jadi gak bakalan nyesel bermain air di sini.
Itulah beberapa rekomendasi waterpark di Cilegon yang siap mengisi waktu liburan kamu agar makin menyenangkan dan selalu happy. (*)