INFORADAR.ID --- Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Busyro Muqoddas mengatakan, jika warga Muhammadiyah tidak mudah lagi percaya dengan janji-janji yang disampaikan oleh setiap calon presiden (capres).
"Kita, Muhammadiyah sudah kenyang dengan janji-janji. Jadi, jangan permainkan lagi rakyat kita dengan janji-janji," kata Busyro Muqoddas di UMP, Purwokerto, Rabu, 19 Juli 2023.
Demikian juga dengan sosok capres ideal, menurut Busyro, Muhammadiyah akan bersikap seksama.
"Sehingga, situasi sekarang ini harus dibaca dengan jernih. Jadi, kami tak mudah begitu saja percaya kepada calon-calon tertentu dengan janji-janjinya," kata mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagaimana dilansir dari laman FB resmi Persyarikatan Muhammadiyah.
“Situasi sekarang ini harus dibaca dengan jernih. Kami tidak mudah percaya serta-merta kepada calon tertentu dengan janji-janjinya,” tegas mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu.
Kepada seluruh kader Persyarikatan, Busyro meminta tetap fokus melakukan kerja-kerja amal sosial yang membangun bangsa dari pada ikut dalam keriuhan oesta politik jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024.
"Saya katakan bahwa kepribadian Muhammadiyah itu tisak menggantungkan diri pada nefara, pemerintahan, enggak sama sekali. Justru Muhammadiyah selalu memberikan sumbangan dan kontrobusi kepada negara dalam berbagai hal," pungkasnya.
Editor: M Widodo