INFORADAR.ID – Rekomendasi sepatu lokal yang berkualitas yang bisa kamu gunakan di berbagai kegiatan.
Beberapa sepatu lokal memeiliki kualitas yang tak diragukan lagi.
Bahkan karena kualitas yang menjamin, presiden Jokowi pernah menggunakan sepatu lokal saat melakukan beberapa kegiatan pentingnya.
Dengan memiliki desain yang kekinian dan kualitas bahan yang kuat, banyak orang mulai percaya diri saat memakai sepatu lokal.
Selain itu, sepatu lokal juga memiliki harga yang terjangkau namun dengan bahan yang berkualitas. Inilah yang menjadikan sepatu lokal banyak diminati.
Berikut rekomendasi merk sepatu lokal terbaik
1. Compass
Sepatu lokal pertama datang dari merk Compass. Produk asli Bandung, Jawa Barat ini memiliki penggemar yang banyak. Tak heran jika sneakers ini selalu diburu banyak orang.
Upper berbahan canvas atau twill dipadukan dengan desain simple, menjadi ciri khas sneakers Compass.
Memiliki desain yang apik dengan harga yang dibandrol mulai dari Rp200 hingga 300 ribu, sneakers Compass semakin menunjukan popularitasnya. Bahkan sneakers Compass berkesempatan hadir pada acara Urban Sneakers Society tahun 2019 silam.
2. Ventela
Masih dari Bandung, Ventela merupakan merk sepatu lokal dengan harga yang terjangkau. Produk Ventela memiliki desain sepatu yang kekinian dan terlihat keren.
Meski memiliki banyak peminat, Ventela tidak menjual produknya secara resmi di website ataupun jejaring sosial media. Ventela hanya menjual produknya lewat Resseler saja. Jadi jika kamu menginginkan produk ini, kamu bisa mencari resseler dengan harga yang terendah dan terdekat.