Geger! Anak Lumba-lumba Terdampar di Wanasalam-Lebak, Kondisinya Lemas

Senin 26-12-2022,15:43 WIB
Reporter : Yusuf Permana
Editor : M Widodo

LEBAK, INFORADAR.ID --- Warga Wanasalam dibuat geger dengan terdamparnya seekor ikan lumba-lumba di Pantai Tanjung Panto, Desa Muara Binuangeun, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Senin, 26 Desember 2022. 

Ikan lumba-lumba ditemukan oleh nelayan setempat dalam keadaan kelelahan atau lemas terombang-ambing di Pantai Panto. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun, hewan mamalia laut itu ditemukan pertama kali oleh nelayan. Kemunculan lumba-lumba yang diketahui bewarna hitam itu sontak membuat heboh warga dan juga wisatawan pengunjung pantai itu.

Menurut Nurdin, seorang nelayan sekitar, lumba-lumba itu masih dalam keadaan hidup namun nampak lemas dan kebingungan saat terombang ambing dipesisir pantai Tanjung Panto. 

"Iya ada lumba-lumba yang terdampar, ukurannya enggak terlalu besar. Mungkin masih berusia beberapa bulan atau anak lumba-lumba," kata Nurdin.

Kasihan melihat hewan yang masih berkerabat dengan ikan paus ini, para nelayan menghampiri lumba-lumba itu dan membawanya ke perairan yang lebih tenang dari ombak pantai selatan. Lalu, lumba-lumba itu pun di lepaskan kembali ke lautan lepas. Ikan itu dilepas dengan cara didorong oleh nelayan ke lautan. 

"Tadi bareng-bareng (evakuasi), alhamdulilah Ikan Lumba-Lumba berhasil kembali ke tengah laut. Harapan bisa berkumpul dengan keluarganya dan bisa berkembang biak," tandasnya.

Kategori :