Itu semua disebabkan karena penderita Hipertensi memiliki tekanan darah yang lebih tinggi, dan hal tersebut dapat memicu rusaknya struktur bahkan fungsi jantung beserta pembuluh darah.
Semakin menebalnya dinding pembuluh darah karena tekanan darah yang tinggi, juga dapat memicu penyakit jantung koroner.
Karena harus selalu memompa darah, kinerja jantung juga akan menjadi semakin berat apabila tekanan darah menjadi semakin tinggi.
Apabila kinerja jantung menjadi semakin berat, bisa menimbulkan bengkaknya bilik jantung dan menyebabkan serangan jantung.
Dalam suatu penelitian, penderita Hipertensi memiliki risiko mengalami gagal jantung lebih besar.
Maka dari itu, sebaiknya lakukan pencegahan agar tidak terjangkit Hipertensi demi menurunkan risiko terkena penyakit jantung.
Stroke
Apabila sudah berhubungan dengan darah, biasanya menjadi akar dari penyakit stroke.
Hipertensi sendiri menjadi satu dari berbagai faktor utama untuk menyebabkan penyakit stroke itu sendiri.
Stroke dapat muncul saat terhambatnya aliran darah menuju otak, biasanya dikarenakan sumbatan plak atau bahkan pecahnya pembuluh darah menuju otak.
Bagi kalian yang menderita Hipertensi, harus mulai waspada dengan berbagai gejala munculnya stroke seperti mulai kaburnya penglihatan, mulai sulit berbicara dengan jelas, atau turunnya bagian sebelah wajah.
Kalau tidak kalian waspadai dan tidak ditangani dengan segera, risiko kematian akan menjadi semakin besar
Memburuknya Diabetes
Siapa yang menyangka kalau Hipertensi bisa memperburuk diabetes? Nyatanya, Hipertensi memiliki hubungan yang sangat erat dengan diabetes itu sendiri.
Hal itu dikarenakan kedua penyakit tersebut memiliki kemampuan yang berpengaruh bagi kondisi sirkulasi darah di dalam tubuh kita.
Kerusakan organ tubuh yang disebabkan oleh diabetes, akan lebih diperburuk apabila sang penderita mengalami tekanan darah yang tinggi.