Genderuwo, Hantu Jahil dan Cabul

Rabu 15-06-2022,14:48 WIB
Reporter : Agus Priwandono
Editor : Agus Priwandono

Pernah dengar Wagini? Lelaki yang sempat ramai diberitakan. 

Sosoknya penuh misteri. Wagini yang pernah diundang ke salah satu stasiun TV nasional mengaku sebagai anak genderuwo. 

Secara fisik, Wagini memang berbeda dengan kebanyakan lelaki Indonesia, terutama suku Jawa. Kepala dan tangan berikut jari-jari Wagini memiliki ukuran di atas normal.  

Kulit Wagini pun hitam, agak kasar. 

Yang bikin heboh, bukan cuma bentuk fisik Wagini. Tetapi pengakuannya, bahwa Wagini merupakan anak Genderuwo dari Taman Nasional Alas Purwo, Banyuwangi, Jawa Timur. 

Benar atau tidak pengakuan Wagini, biarlah itu menjadi misteri. Namun, sosok Genderuwo memang diyakini ada oleh sekelompok masyarakat. 

Genderuwo disebutkan sebagai bangsa jin atau makhluk halus berbadan besar dan kekar. Mirip kera besar. 

Matanya merah menyala. Kulitnya hitam kemerahan. Tubuhnya tertutup oleh rambut lebat di sekujur tubuhnya. 

Mitosnya, pusat kediaman Genderuwo adalah hutan. Namun, makhluk halus ini gemar berada di bangunan tua, batu berair, dan pohon lebat. Atau, sudut ruangan yang lembab dan gelap. 

Yang paling menyeramkan, bukan wujudnya. Tetapi, perilaku makhluk halus ini. Terutama wanita dewasa dan gadis kecil, harus hati-hati dengan Genderuwo. 

Genderuwo dipercaya sebagai makhluk halus dengan libido besar. Genderuwo jahil dan cabul.  

Genderuwo suka melempar rumah orang dengan kerikil. Kegemaran utama Genderuwo adalah menggoda perempuan. Makhluk halus ini senang menepuk pantat dan mengelus tubuh perempuan yang sedang tidur. 

Dia gemar menggoda istri-istri yang kerap ditinggal pergi oleh suaminya, atau janda. Bahkan, Genderuwo dipercaya bisa sampai berhubungan seksual dengan perempuan manusia. 

Ketika Genderuwo melakukannya, makhluk halus ini diyakini bisa mengubah wujudnya seperti manusia. Dalam mitos, Genderuwo bisa menyerupai suami dari seorang istri yang dia goda. Sehingga, istri tersebut tidak akan sadar jika yang dia layani bukan suaminya. 

Bahkan, legenda mengatakan, benih Genderuwo bisa membuahi sel telur wanita manusia. Makanya, tak heran jika ada yang percaya dengan pengakuan Wagini sebagai anak Genderuwo.  

Kategori :