Agar Anak Sehat Segera Imunisasi Bayi sejak 0 Bulan, Biayanya Gratis
ilustrasi imunisasi pada bayi--freepik
INFORADAR.ID - Imunisasi bayi penting sebagai langkah orang tua untuk melindungi anaknya dari penyakit berbahaya.
Baru-baru ini kasus polio pada anak di Indonesia ditetapkan sebagai kejadian luar biasa sejak Indonesia ditetapkan bebas polio pada 2014.
Maka dari itu untuk melindungi anak dari penyakit berbahaya berikut ini adalah jenis vaksin atau imunisasi yang wajib diberikan kepada anak usia 0-18 bulan.
BACA JUGA:Promo Merdeka Serba Rp 7,900 Lapakgaming x GoPay untuk Top Up HOK, ML, dan FF
BACA JUGA:Menu MPASI untuk Bayi 6 Bulan yang Simpel dan Bergizi
Imunisasi merupakan pemberian virus atau bakteri yang sudah dilemahkan antigennya.
Virus tersebut nantinya akan membentuk antibodi pada anak untuk melawan penyakit di kemudian hari.
Usia dan Jenis Imunisasi Pada Anak
Beberapa imunisasi yang wajib diberikan pada bayi antara lain:
- Hepatitis B: Diberikan segera setelah lahir, usia 1 bulan, dan usia 6 bulan.
- BCG (Bacillus Calmette-Guérin): Diberikan pada usia 2 bulan.
- DPT-HB-Hib (Difteri, Pertusis, Tetanus, Hepatitis B, Haemophilus influenzae tipe b): Diberikan pada usia 2, 3, dan 4 bulan.
- Polio: Diberikan pada usia 2, 3, 4, dan 18 bulan.
- Campak: Diberikan pada usia 9 dan 18 bulan.
Biaya Imunisasi
Beberapa imunisasi sudah ter-cover oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan dan asuransi kesehatan lainnya.
Seperti Hepatitis B, Campak, Polio, vaksin BCG dan Vaksin DPT.
Melansir dari yankes.kemkes.go.id berikut ini adalah pentingnya imunisasi pada anak.
BACA JUGA:Hindari 5 Hal, Sangat Beresiko Dapat Merusak Otakmu! Begini Penjelasannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: