Apa Itu Khodam dalam Islam dan Bolehkah Meminta Bantuannya? Simak Jawabannya di Sini

Apa Itu Khodam dalam Islam dan Bolehkah Meminta Bantuannya? Simak Jawabannya di Sini

Arti Khodam dalam Islam-@pondoklirboyo-Instagram

INFORADAR.ID –   Banyak yang ingin mengetahui istilah khodam dalam Islam, karena akhir-akhir ini banyak sekali beredar fenomena cek khodam.

Banyak pemilik akun medsos yang mengaku mampu melihat jin pelayan manusia dalam Islam tersebut, lantas melakukan siaran langsung untuk mengecek dan melihat khodam para viewers.

Lalu, apa arti khodam dalam Islam yang di kalangan masyarakat masih simpang siur terkait pemahaman  apakah Islam membenarkan pemahaman tersebut.

BACA JUGA:Cek Khodam Online Viral Sebagai Hiburan, Begini Cara Mainnya

BACA JUGA:Resep Bubur Suro, Menu Khas yang Memeriahkan Peringatan Tahun Baru Islam

Arti Khodam dalam Islam

Dilansir dari Instagram @bimasislam, khodam berasal dari khodama-yakhdumu, yang berarti pembantu. Dalam konteks tren hari ini, khodam yang dimaksud adalah sosok pembantu yang bisa mendeteksi kekuatan irasional yang berasal dari makhluk gaib. Biasanya khodam dari kalangan jin.

‘’Dan ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagu mereka dosa dan kesalahan,” (QS. Al-Jin: 6).

Syekh Mutawalli al-Sya’rawi dalam kitab Tafsir al-Sya’rawi mengatakan, ‘Orang yang minta bantuan  kepada jin maka akan balik membahayakan dirinya dan menimpa dirinya macam-macam siksaan’.

Pada sisi lain, pendapat ulama yang memperbolehkan meminta bantuan jin dalam hal-hal yang mubah, selama tidak meyakini bahwa keberhasilan itu semata dari jin.

BACA JUGA:Lucu-Lucuan Link Cek Khodam Online, Ketahui Siapa Nama Khodam Kamu

BACA JUGA:Ipar Adalah Maut Maksudnya Apa? Rasulullah SAW Pernah Beri Peringatan, Ini Haditsnya

“Jika ada seorang yang menyuruh jin dalam hal yang mubah, maka hal itu sebagaimana menyruh manusia dalam hal yang mubah,” (Kitab Majmu’ al-Fatawa).

Bolehkah Meminta Bantuan kepada Khodam?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: