Memahami Learning Agility Test Pada Tes Terbaru BUMN 2024

Memahami Learning Agility Test Pada Tes Terbaru BUMN 2024

Memahami Learning Agility Test Pada Tes Terbaru BUMN 2024--

INFORADAR.ID - Ada jenis tes baru yang harus dipahami dalam seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2024, salah satunya adalah learning agility test.

Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dibuka sejak Sabtu, 23 Maret 2024 dan rekrutmen ini merupakan hasil kerja sama antara Kementerian BUMN dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI).

Perlu diketahui oleh para pelamar bahwa ada perbedaan Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dengan tahun sebelumnya, yaitu adanya penambahan tes baru pada tahap pertama RBB 2024, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan dan learning agility test.

Sekadar informasi, pada seleksi tahun-tahun sebelumnya, tes rekrutmen terdiri dari tes kemampuan dasar (TKD), tes AKHLAK, tes Bahasa Inggris, dan seleksi di masing-masing BUMN.

“Ada yang kami perbaharui, akan ada tes wawasan kebangsaan dan learning agility,” ujar Ketua FHCI BUMN Alexandra Askandar dalam konferensi pers di Media Center Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat, 22 Maret.

BACA JUGA:Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Dibuka, Syarat dan Cara Pendaftarannya Jangan Terlewat

Sementara itu, Tedi Bharata, Deputi Manajemen SDM, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN, menjelaskan bahwa Tes Wawasan Kebangsaan dan learning agility test ditambahkan ke dalam seleksi RBB 2024, sesuai dengan arahan dari Menteri BUMN Eric Tohir.

Tedi lebih lanjut menjelaskan bahwa kedua tes baru ini ditambahkan agar peserta dapat memberikan kontribusi terbaik bagi perusahaan dan Negara Indonesia. 

Beliau juga menyatakan bahwa tes-tes ini melengkapi tes AKHLAK yang merupakan nilai utama BUMN.

Lantas apa itu Learning Agility?

Learning agility adalah salah satu soft skill yang penting di era transformasi digital saat ini.

Learning agility atau ketangkasan belajar adalah kemampuan untuk belajar dan beradaptasi dengan cepat ketika dihadapkan dengan situasi dan tantangan baru.

Konsep ini menekankan pada kemampuan individu untuk memperoleh pengetahuan baru, mendapatkan wawasan dan menerapkannya dalam konteks yang relevan.

BACA JUGA:5 Tips Paling Ampuh Agar Kamu Bisa Sukses Lolos Tes Kerja BUMN

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: