Ingin Nilai Ujian Kamu Bagus? Ikuti Kumpulan Doa Ini

Ingin Nilai Ujian Kamu Bagus? Ikuti Kumpulan Doa Ini

Ilustrasi Seseorang Sedang Belajar--freepik

INFORADAR.ID - Dalam menghadapi ujian penting seperti ujian sekolah, ujian masuk perguruan tinggi, atau ujian lainnya, seringkali kita merasa cemas dan khawatir tentang hasilnya. 

Di saat seperti itu, berdoa bisa menjadi hal yang mampu menenangkan hati, meningkatkan fokus, dan membantu kita meraih nilai ujian yang baik. 

Berikut ini adalah beberapa doa yang dapat membantu kita mendapat nilai yang bagus saat ujian.

Doa Pertama 

رَضِيْتُ بِاللهِ رَبًّا وَبِالإِسْلَامِ دِيْنًا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيًّا وَرَسُوْلًا رَبِّ زِدْنِيْ عِلْمًا وَارْزُقْنِيْ فَهْمًا

Rodlitu billahi robba, wabi islaamidina, wabimuhammadin nabiyya warasulla Robbi zidni ilman nafi'a warzuqni fahma

Artinya: “Aku ridho Allah SWT sebagai Tuhanku, dan Islam sebagai agamaku, dan Muhammad SAW sebagai Nabi dan Rasulku. Ya Allah tambahkanlah kepadaku ilmu dan berikanlah aku pemahaman yang baik.”

Doa Kedua 

اَللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الْحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً

Allaahumma laa sahla illaa maa ja'altahu sahlan wa anta taj'alul hazna idzaa syi'ta sahlan.

Artinya : “Ya Allah! Tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya.”

BACA JUGA : Mau Cepet-cepet Punya Kerjaan? Ini Dia Doa Agar Dimudahkan Mendapatkan Pekerjaan dan Rezeki

BACA JUGA : Mau Wajah Kamu Lebih Bersinar? Baca Doa Ini Supaya Cantik Sempurna

Doa Ketiga 

رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي, وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي, وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي, يَفْقَهُوا قَوْلِي

Rabbisy-rohlii shadrii, wa yassirlii amrii, wahlul 'uqdatam millisaanii yafqahu qaulii

Artinya: “Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku.”

Doa Keempat 

رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا

Rabbi zidnii 'ilmaa

Artinya: “Ya Tuhanku, tambahkanlah kepadaku ilmu pengetahuan.”

Itulah beberapa kumpulan doa agar mendapatkan nilai yang bagus saat ujian. Namun perlu diingat bahwa selain berdoa, kita juga perlu ikhtiar dengan cara belajar dengan rajin, jadi tetap semangat yah!.(*)

BACA JUGA : Alami Stres? Segera Amalkan 3 Doa Ini Agar Tenang Jiwa dan Raga

BACA JUGA : Sebentar Lagi Bulan Ramadan Nih, Inilah Waktu-waktu Mustajab untuk Berdoa

BACA JUGA : 3 Doa Biar Cepat Ketemu Jodoh, Yuk Langsung Terapkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: