Praktek Jadi Jurnalis, GenRB Susuri Kota Serang

Praktek Jadi Jurnalis, GenRB Susuri Kota Serang

Peserta GenRB sedang melakukan wawancara pada salah satu pedagang di pasar loak gang rendah-Nurbaeti -

IFORADAR.ID - Setelah melakukan pelatihan selama satu bulan, GenRB diberikan kesempatan untuk terjun langsung ke lapangan mencari berita pada Jum'at (15/12).

Berbeda dengan pertemuan sebelumnya, setelah mendapatkan pelatihan jurnalistik dari para praktisi profesional, GenRb menerapkan ilmu dari pelatihan untuk mencari hingga membuat berita.

Dalam melakukan praktek jurnalistik, peserta GenRB dibagi menjadi enam kelompok. Setiap kelompok akan mengunjungi tempat-tempat ikonik di Kota Serang.

Seperti kelompok tiga yang mengunjungi Masjid Kuno, di Jalan Jayadiningrat, Lontar Baru, Kecamatan Serang, Kota Serang, Banten.

Menelusuri tiap sudut Masjid Kuno, hingga mencari tahu sejarah dibalik berdirinya Masjid Kuno.

Selain itu, terdapat juga kelompok empat yang mendatangi Pasar Loak Gang Rendah, Jalan Tubagus Buang, Kelurahan Kagungan, Kecamatan Serang, Kota Serang, Banten.

Saat sampai di Pasar Loak Gang Rendah Serang, peserta GenRB kelompok empat langsung menjelajahi Pasar Loak.

Selain itu, mereka juga turut menanyakan alasan dibalik harga miring, yang dibandrol setiap produk yang dijualkan. Seperti cincin batu akik, Kris antik, sepatu, baju, handphone layar sentuh hingga handphone jadul.

Salah satu peserta GenRB Afifah mengaku senang, bisa mengikuti praktek jurnalistik dengan turun langsung ke lapangan. Selain menambah pengalaman, di kesempatan kali ini, ia juga bisa menerapkan ilmu yang telah dipelajari saat mengikuti pelatihan.

“Seneng sih apalagi bisa mengaplikasikan ilmu yang pernah dipelajari di GenRB, terus ini juga melatih saya buat bisa bikin berita atau press release,” ujarnya setelah selesai praktek.

Selain Masjid Kuno dan Pasar Loak Gang Rendah, beberapa peserta GenRB juga mengunjungi Gedung Juang, Masjid Agung At-Tsauroh hingga Alun-alun Kota Serang.

Setelah melakukan praktek, nantinya peserta GenRB akan mengolahnya menjadi berita. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: