Mau Liburan ke Malang Night Paradise, Segini Tiketnya Sekarang

Mau Liburan ke Malang Night Paradise, Segini Tiketnya Sekarang

Salah satu wahana di Malang Night Paradise -Instagram Malang Night Paradise-

INFORADAR.ID - Sudah tidak dipungkiri lagi Malang Night Paradise merupakan tempat wisata populer di Malang, Jawa Timur (Jatim). Tempat ini menjadi populer karena mempunyai konsep yang berbeda dan mempunyai pemandangan yang indah. 

Tempat wisata Malang Night Paradise lokasinya ada di Graha Kencana Raya Jalan Raya Karanglo Nomor 66, Karanglo, Kelurahan Balearjosari, Kecamatan Blimbing, Kota Malang

Konsep Malang Night Paradise adalah liburan dengan taman lampion penuh warna. Ada banyak wahana yang menarik di Malang Night Paradise. Namun, sebelum kita membahas wahana yang ada di sana, berikut ini kami informasikan mengenai tarif tiket masuknya. 

Tarif masuk ke tempat wisata ini sebesar Rp 55 ribu. Tiket tersebut untuk hari biasa. Untuk akhir pekan atau weekend, tarifnya Rp 65 ribu. Tiket tersebut dapat dipesan satu hari sebelum berkunjung ya. 

Nah itulah Informasi mengenai tiket wisata Malang Night Paradise. Tempat wisata ini punya wahana yang paling populer. Namanya adalah Magic Journey.

Wahana ini merupakan, berupa menyusuri sungai buatan sepanjang 500 meter, dengan menggunakan perahu. Menariknya, sepanjang sungai banyak cahaya lampion dan pernak pernik dengan tema yang berbeda-beda. 

BACA JUGA:Ini Tempat-tempat Camping di Malang yang Berbiaya Murah dan Bikin Liburan Makin Seru

Pengunjung yang menyusuri sungai buatan ini dipastikan akan terkesima untuk melihat keindahannya. Menjajal Magic Journey dipastikan akan menjadi pengalaman baru wisatawan. 

Selain Magic Journey, masih banyak wahana yang sangat menarik di Malang Night Paradise. Diantaranya: 

1. Taman Lampion

Mengunjungi Taman Lampion membuat matamu bisa tidak berkedip. Sebab, tempat ini banyak dihiasi lampion merak, guci rusia, angsa, bunga mawar, panda, jamur, colosseum Italia, hingga kincir angin khas Belanda. Selain itu, ada air mancur warna-warni di wahana ini. 

2. Dino Park

Dino Park merupakan taman dinosaurus yang ada di Malang Night Paradise. Di tempat ini ada banyak dinosaurus. Tempat wisata ini cocok untuk anak-anak yang ingin mengetahui nama-nama mahkluk purbakala tersebut. Disana, terdapat penjelasan mengenai dinosaurus sehingga dapat mengedukasi anak-anak. 

3. Mini Pendulum

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: