Kampung Baduy Penghasil Durian Terbaik di Banten

Kampung Baduy Penghasil Durian Terbaik di Banten

Durian Baduy dikenal memiliki ciri khas yang beerbeda dari durian lainnya. Tekstur yang lembut, dagingnya tidak terlalu tebal namun rasanya sangat manis.-banten24jam-instagram.com

INFORADAR.ID - Kampung Baduy adalah sebuah komunitas masyarakat yang terletak di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Indonesia, dikenal sebagai penghasil durian terbaik di Banten.

Kampung Baduy, penghasil durian terbaik di Banten ini, dihuni oleh suku Baduy yang menjalankan gaya hidup tradisional dan mempertahankan nilai-nilai budaya mereka yang khas.

Pada musimnya, para penggemar buah durian datang berburu ke Kampung Baduy untuk mendapatkan buah paling spesial dari kampung penghasil durian terbaik di Banten ini.

Durian Baduy dikenal memiliki ciri khas yang berbeda dari durian lainnya. Tekstur yang lembut, dagingnya tidak terlalu tebal namun rasanya sangat manis, maka tak heran jika banyak yang hunting ke Kampung penghasil durian terbaik di Banten, Kampung Baduy.

Durian adalah buah yang terkenal karena rasanya yang unik dan aroma yang khas. Beberapa orang sangat menyukainya karena rasanya yang unik, sementara yang lain mungkin tidak terlalu menggemarinya karena aroma yang kuat.

Ada berbagai varietas durian yang dikenal di berbagai wilayah, seperti Durian Montong, Durian Musang King, Durian Bawor, dan masih banyak lagi.

Melimpahnya durian di Kampung Baduy, diliput secara spesial oleh Ayi Astaman. YouTuber dengan 128 ribu subscriber tersebut merekam dengan eksklusif kegiatan masyarakat kampung Baduy dalam mendistribusikan durian. 

Dalam wawancaranya dengang salah satu warga masyarakat Baduy, Kang Sanip, Ayi Astaman menanyakan tentang jenis durian yang dipanggul oleh Kang Sanip.

Ayi Astaman dalam video yang diunggahnya beberapa jam yang lalu sejak artikel ini dibuat, berkata bahwa durian Baduy dari Kang Sanip hanya 20 ribuan saja.

Dirinya pun merekomendasikan untuk mampir ke saung Kang Sanip jika ingin merasakan durian Baduy.

Keseruan perjalanan Ayi Astaman yang meliput proses pendistribusian durian dari kebun ke Kampung Baduy bisa disaksikan di channel YouTube Ayi Astaman. **

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: youtube.com/ayiastaman