Cara Menyelamatkan Diri saat Terjadi Gempa Bumi

Cara Menyelamatkan Diri saat Terjadi Gempa Bumi

Grafis: Laman FB IndonesiaBauk.Id -----

INFORADAR.ID --- Wilayah Indonesia berada dalam garis cincin api Pasifik atau ring of fire. Sehingga dinilai rawan terjadinya bencana, terutama gempa bumi

Hal ini dibuktikan, akhir-akhir di berbagai wilayah terjadi gempa bumi. Terakhir, Senin, 6 Februai 2023 lalu, gempa bumi terjadi di Turki dan Suriah yang menyebabkan hancurnya ribuan bangunan serta menelan ribuan korban jiwa. 

Gempa bumi terjadi apabila lempeng samudera atau gunung dan juga gunung api tiba di masa aktivitasnya. 

Gempa bumi dapat terjadi kapan dan dimana pun tanpa mengenal waktu dan tempat. Untuk itu, perlu adanya pembekalan diri mengenai cara menyelamatkan diri saat gempa bumi agar kita terhindar dari cedera dan bahaya lainnya.

Jika gempa bumi terjadi pada wilayah kita, kita disarankan untuk tidak panik. 

Jalan terbaik untuk bisa menyelamatkan diri yaitu dengan memahami upaya penyelamatan diri saat gempa bumi terjadi. 

Sebab, gempa bumi merupakan jenis bencana yang bersifat merusak, dapat terjadi setiap saat dan berlangsung dalam waktu singkat. Untuk itu, masyarakat harus tahu cara menyelamatkan diri saat gempa bumi.

Dikutip dari laman FB IndonesiaBaik.Id, ada tiga langkah utama dalam cara menyelamatkan diri saat gempa bumi. 

1. Saat terjadi gempa bumi

- jangan panik

- mencari tempat aman untuk berlindung misalnya berlindung di bawah meja.

- lindungi kepala

2. Setelah terjadi gempa bumi

- segera keluar dengan tertib dan teratur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: