• Campurkan tapioka, sagu aren, hankue, gula, garam dan air kemudian masak hingga texturnya menjadi kental dan transparan
• Oleskan bawah loyang dengan warna hijau hingga merata kemudian tuangkan adonan lalu oles dengan warna merah pada bagian atas kemudian diamkan hingga suhu ruang
• Di panci yg baru masukan gula kemudian masak sampai gula meleleh (jangan di aduk sampai gula meleleh cukup di goyang2 kan saja pancinya) kemudian tambahkan air masak kembali hingga mendidih atau sampai gula larut sempurna angkat dan diamkan suhu ruang
• 4.di panci yg baru lagi masak air dengan pandan hingga mendidih lalu tuangkan air kedalam gelas yg sudah di isi krim kafe kemudain tambahakan garam
• Jika semua komponen sudah semua tinggal susun mulai dari gula es batu selendang mayang dan cairan putihnya
• Sajikan dalam keadaan dingin
Es Selendang Mayang, minuman tradisional khas Betawi, selalu berhasil mencuri perhatian dengan perpaduan warna-warni cantik dan rasa segar yang khas.
Tekstur kenyalnya yang berpadu dengan manisnya gula merah serta gurihnya santan membuat es ini menjadi favorit di tengah teriknya cuaca.
Meski kini semakin sulit ditemukan, kamu bisa menghadirkan kembali kelezatan es legendaris ini di rumah. Dengan bahan sederhana dan langkah mudah, es Selendang Mayang homemade dijamin akan menjadi sajian yang tak hanya menyegarkan, tetapi juga membawa nuansa nostalgia yang hangat.
BACA JUGA:5 Tips Jitu Memilih Jeruk Manis dan Segar untuk Kamu Konsumsi
BACA JUGA:Resep Sekaligus Cara Membuat Somtam Khas Thailand yang Segar, Bisa Buat Sendiri di Rumah