HMPS PMI UIN Banten Gelar Sosialisasi di SMKN 1 Ciruas

Jumat 11-10-2024,16:48 WIB
Reporter : Muhammad Umar Atala
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten menggelar Kegiatan PMI Goes To School pada Rabu, 10 Oktober 2024. 

Kegiatan PMI Goes To School adalah sebuah kegiatan sosialisasi yang diselenggarakan HMPS PMI untuk memperkenalkan Program studi Pengembangan Masyarakat Islam kepada siswa-siswi kelas 12 yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

Acara sosialisasi yang berlangsung selama satu hari ini dihadiri oleh lebih dari 42 siswa kelas 12 dari jurusan Akuntansi di SMKN 1 Ciruas. Para mahasiswa PMI memberikan pemaparan mengenai prospek karir, kurikulum, dan kegiatan-kegiatan menarik yang ada di program studi mereka.

Ketua HMPS PMI, Bendi Setia Budi, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja tahunan mereka. 

BACA JUGA:Edy Mulyadi Laporkan Akun Fufufafa ke Polisi Karena Ujaran Kebencian dan Penistaan Agama

BACA JUGA:Kapan All Of Us Are Dead Season 2 Tayang? Ini Jawaban Tim Produksi

"Kami ingin membuka wawasan adik-adik siswa SMK tentang peluang studi di bidang Pengembangan Masyarakat Islam. Banyak yang belum tahu bahwa lulusan PMI memiliki peran penting dalam pemberdayaan masyarakat," ujarnya.

"Kami juga berharap dengan berjalannya kegiatan ini, kami bisa membantu meningkatkan pendidikan di Indonesia khususnya di Kabupaten serang." tambahnya

Dalam sesi presentasi, para mahasiswa PMI menjelaskan tentang dunia perkuliahan di UIN Banten, mulai dari menjelaskan bagaimana cara masuk hingga jurusan apa saja yang ada di UIN Banten. Mereka juga memaparkan kegiatan-kegiatan praktik lapangan yang akan dijalani mahasiswa selama masa studi.

Di dalam presentasinya Aziz Dana Rosardi dan Siti Nurazizah selaku pemateri juga menekankan pentingnya peran PMI dalam konteks pembangunan sosial. 

BACA JUGA:Ini 3 Aplikasi Pelacak Nomor Tak Dikenal Selain Getcontact

BACA JUGA:Doom Spending, Tren Gen Z dan Milenial yang Bikin Miskin

Para siswa terlihat antusias mengikuti acara ini. terlihat dari awal siswa-siswi SMKN 1 Ciruas menyambut dengan hangat para mahasiswa PMI, di pembukaan acara siswa-siswi SMKN 1 Ciruas juga sempat menampilkan Tarian untuk menyambut para mahasiswa.

Tak hanya itu, di tengah acara banyak siswa yang mengajukan pertanyaan seputar peluang kerja dan beasiswa yang tersedia untuk program studi PMI.

Kategori :