Melalui film "Perempuan Berkalung Sorban," Revalina S. Temat meraih penghargaan sebagai Pemeran Utama Wanita Terfavorit di Indonesia Movie Awards, sementara Reza Rahadian memenangkan Piala Citra sebagai Pemeran Pembantu Pria Terbaik.
4. Negeri 5 Menara (2012)
Film ini merupakan adaptasi dari novel karya Ahmad Fuadi yang disutradarai oleh Affandi Abdul Rachman.
"Negeri 5 Menara" mengisahkan lima anak pesantren dari berbagai daerah dan kehidupan mereka di pesantren.
Kelima santri ini juga memiliki impian untuk bisa pergi ke luar negeri, yang mereka sebut sebagai "5 menara."
BACA JUGA:13 Ide Lomba Hari Santri Nasional 2024 yang Menunjukkan Bakat dan Kreativitas Santri
5. Pesantren Impian (2016)
Film "Pesantren Impian" diangkat dari novel karya penulis terkenal Asma Nadia.
Sutradara Ifa Isfansyah menyajikannya dengan nuansa misterius, sementara Hanung Bramantyo bertindak sebagai produser.
Film ini dibintangi oleh Prisia Nasution, Dinda Kanyadewi, Indah Permatasari, dan Fachri Albar, dan sukses ditayangkan pada tahun 2016.
Film ini berfokus pada kisah sepuluh wanita dengan latar belakang berbeda, termasuk yang terlibat dalam kasus narkoba, skandal pelacuran, hamil di luar nikah, dan seorang polisi yang mencari tersangka pembunuhan.
Mereka semua menerima undangan untuk tinggal di sebuah pesantren yang terletak di pulau terpencil.
Pesantren itu didirikan oleh Gus Budiman, seorang mantan gembong narkoba yang telah bertobat.
Namun, suasana di pesantren mulai mencekam setelah serangkaian kejadian menegangkan, termasuk sebuah pembunuhan.
BACA JUGA:Tips Lolos SKD CPNS 2024, Ini Jumlah Soal Minimal yang Harus Kamu Jawab dengan Benar
6. Cahaya Cinta Pesantren (2016)