Penting, Ini Cara Mengetahui Keaslian Meterai Tempel untuk Pendaftaran CPNS 2024

Selasa 10-09-2024,18:06 WIB
Reporter : Erna Ayunda Rahmawati
Editor : Haidaroh


Pembubuhan Meterai Tempel Dibolehkan BKN-@bkngoidofficial-Instagram

Materai asli memiliki cetakan yang jelas dan tajam. Jika cetakan terlihat buram, tidak jelas, atau warnanya memudar, itu bisa menjadi tanda meterai palsu.

BACA JUGA:Cara Atasi Web SSCASN Muncul Galat 500 atau Error Saat Pendaftaran CPNS 2024

2. Periksa Hologram  

Materai asli dilengkapi dengan hologram yang sulit dipalsukan. 

Hologram ini akan memantulkan cahaya dan menampilkan gambar yang berubah saat dilihat dari sudut berbeda. 

Meterai palsu biasanya tidak memiliki efek hologram yang serupa.

3. Rasakan Tekstur Kertas  

Meterai asli terbuat dari kertas berkualitas tinggi dengan tekstur khusus. Kertas meterai palsu sering terasa lebih tipis atau memiliki tekstur yang berbeda.

BACA JUGA:Mau Lolos Seleksi CPNS 2024? Ini Tips Jitu Mengerjakan Soal TWK, TKP dan TIU

4. Gunakan Lampu UV  

Materai asli biasanya memiliki tanda-tanda khusus yang hanya terlihat di bawah sinar ultraviolet (UV).

Jika kamu memiliki lampu UV, periksa apakah ada tanda-tanda tersebut pada meterai.

5. Perhatikan Nomor Seri  

Materai asli memiliki nomor seri yang tercetak rapi dan unik. Pastikan nomor seri tersebut tidak buram atau terlihat seperti diulang-ulang. 

Kategori :