INFORADAR.ID - Ruang Senadika akan dihadirkan oleh Oppal yang diumumkan langsung dalam akun Instagram resminya dengan user @oppal_id pada Senin, 5 Agustus 2024
Pengumuman tersebut memposting sebuah poster 3 visual laki-laki dan headline Ruang Senandika Oppal memperkenalkan tim terbarunya yang diketahui akan tayang di channel Youtube Oppal_id pada Sabtu, 10 Agustus 2024.
Ruang Senandika ini terdiri dari 3 orang laki-laki yang tentunya sudah dikenal di tanah air Indonesia karen ketiganya merupakan penyanyi jebolan Indonesian Idol yaitu Nuca, Samuel Cipta dan Mark Natama.
BACA JUGA:Kedekatan Vilmei dan Sarti, Gadis Baduy yang Curi Perhatian Netizen
BACA JUGA:Lagu Bernadya Menggema di Kalangan Anak Muda
"Perkenalkan Ruang Senandika! Program terbaru Oppal bareng 3 anak freelance yang keren banget @marknatama, @drunuca dan @samuelcipta. Disini mereka bakal ajak kamu ngobrol santai dengan perempuan-perempuan inspiratif," tulis akun Instagram @oppal_id pada caption postingan memeprkenalkan Ruang Senandika.
Kehadiran Senandika ditunggu oleh netizen, khususnya para fans yang mengidolakan anggota yang ada di Senandika, "Makin gak sabar, mau ketemu Senandika nih," tulis user Instagram @ismiafifah__ pada kolom komentar postingan @oppal_id.
Selain poster, Oppal juga membagikan sedikit cuplikan program Ruang Senandika yang membuat netizen semakin dibuat penasaran karena didalam video tersebut terdapat scene membaca surat yang membuat Nuca menangis.
"Bisa enggak langsung tayang aja? jangan bikin tambah penasaran," tulis user Instagram @ameyceyda__ pada postingan video tersebut.
BACA JUGA:Yuk Kenalan dengan Novia Rianti Artis Cilik Asal Padarincang
Oppal merupakan multi-platform media yang hadir sejak Agustus 2022 lalu, memberikan informasi positif dengan cara yang asik, positif dan sumber terpercaya. Dalam kanal Youtubenya terdapat beberapa segmen acara seperti CEO Talks, Jam Sation, Buzzperience dan Buzztertainment.
Jika kamu ingin menyaksikan Ruang Senandika juga, nantikan di kanal Youtube Oppal_id weekend ini atau sembari menunggu kamu dapat menonton segmen-segmen acara Oppal yang lainnya.