Bahan:
- ½ buah semangka dingin
- 1 buah pear Korea (potong kecil-kecil)
- 1 buah lemon / 2 buah jeruk nipis (potong tipis)
- 1 botol sprite 350 ml dingin
- daun mint sesuai selera
Cara membuat:
- Keruk daging semangka sebagian memakai sendok cocktail dan sebagian lainnya diblender.
- Kulit semangka yang telah bersih dari dagingnya dapat dipakai sebagai mangkuknya.
- Campur semua bahan dan tuang air sprite. Aduk rata.
- Tuangkan di mangkuk semangka lalu beri daun mint untuk campuran atau hiasannya
- Siap dinikmati.
5. Es Semangka Susu
Bahan:
- 1/2 buah semangka tanpa biji, cacah atau potong dadu kecil
- 1200 cc susu cair full cream
- 300 cc sirup frambozen
- es batu secukupnya
Cara membuat:
- Campur semua bahan menjadi satu.
- Siap disajikan selagi dingin.
Demikian beberapa resep minuman berbahan buah semangka yang bisa kamu buat di rumah sebagai takjil berbuka yang segar. Selamat mencoba.(*)
BACA JUGA:3 Resep Lauk Buka Puasa Simpel dan Bergizi, Menu Berbuka Ramadan Hari Pertama