Beberapa orang juga biasanya melakukan itikaf di masjid selama 10 hari terakhir bulan Ramadhan yang tentunya waktunya itu dipergunakan untuk beribadah, baik membaca alquran atau berdzikir.
3. Bersedekah
Perbanyaklah untuk bersedekah di bulan ini kepada orang yang lebih membutuhkan, sekecil apapun sehingga kamu bisa membiasakan diri melakukan itu secara rutin.
Biasanya selama bulan Ramadan, setidaknya 2,5 persen dari kekayaan seseorang yang disebut zakat mal diberikan sebagai sedekah.
BACA JUGA:Ramadhan Tiba Tapi Belum Puasa Qadha, Bagaimana Hukumnya?
Kamu juga bisa memberikan sedekah kepada orang yang kamu kenal yang membutuhkan bantuan. Namun, jika tidak semua orang yang kamu kenal membutuhkan bantuan, kamu juga dapat bersedekah kepada organisasi zakat.
Bagi kamu yang dirasa mampu, kamu diwajibkan menunaikan zakat yang biasanya dilakukan di akhir bulan Ramadhan atau sebelum Idul Fitri berlangsung.
Zakat fitrah yang harus kamu bayarkan adalah minimal 2,75 kg makanan pokok, baik berupa beras, jagung, gandum, sagu atau berupa hal lain yang serupa dengannya.
4. Menjadi Relawan Kebaikan
Kamu bisa menjadi sukarelawan untuk membersihkan masjid dan memasak makanan untuk berbuka puasa baik berupa takjil atau makanan berat lainnya.
Beramal sangat dianjurkan dalam Islam, jadi kamu bisa melakukan perbuatan baik di mana saja, seperti halnya dengan menjadi relawan kebaikan yang paling baik dilakukan selama bulan Ramadhan.
Nah, itulah empat hal yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan amal ibadah selama bulan Ramadhan, sehingga kamu bisa membiasakan diri dengan melakukan hal-hal baik lainnya.(*)
BACA JUGA:Tinggal Mengitung Hari, Yuk Siapin 5 Hal Ini Buat Ramadhan